Ragusa dan Zangrandi Masuk Daftar 100 Es Krim Paling Ikonik di Dunia

Selasa, 25 Juli 2023 - 10:29 WIB
loading...
Ragusa dan Zangrandi Masuk Daftar 100 Es Krim Paling Ikonik di Dunia
Ragusa dan Zangrandi masuk ke dalam daftar 100 es krim paling ikonik di dunia versi TasteAtlas. Kedua es krim tersebut menghadirkan karakteristik unik. Foto/Instagram Ragusa
A A A
JAKARTA - Ragusa dan Zangrandi masuk ke dalam daftar 100 es krim paling ikonik di dunia versi TasteAtlas. Kedua es krim tersebut menghadirkan karakteristik unik, dari bentuk, bahan, teknik dan rasa.

Dilansir dari situs resminya, Selasa (25/7/2023) TasteAtlas juga menyebut bahwa kelezatan es krim Ragusa dan Zangrandi telah dikenal oleh pecinta pencuci mulut global. Rasa yang ditawarkan kedua kedai ini juga terbilang unik.

Seperti Ragusa yang menawarkan es kris spaghetti. Ragusa sendiri berasal dari Jakarta dan didirikan oleh orang berkebangsaan Italia, Luigi dan Vicenzo Ragusa sejak 1932 yang menjadikannya es krim tertua di Indonesia.

Ragusa menawarkan es krim rasa vanila, cokelat, stroberi, hingga durian yang dibuat dengan cara ditekan melalui mesin agar menyerupai spaghetti. Bagian atas akan diberikan saus stroberi dan kacang sebagai topping.



Tak hanya Ragusa, es krim asal Surabaya, Zangrandi yang didirikan sejak 1930 juga masuk dalam jajaran 100 es krim ikonik dunia. Zangrandi bersanding dengan es krim Apsara dari India, bahkan Galeteria Vivoli, Italia.

Zangrandi merupakan toko es krim yang menampilkan arsitektur art deco yang berasal dari zaman kolonial Belanda. Rasa es krim ikonik dari kedai ini adalah tutti frutti, berupa campuran rasa buah yang menyegarkan dengan cita rasa menggoda.

Kedai ini mulanya didirikan oleh keluarga berkebangsaan Italia bernama Roberto Zangrandi. Resep es krim keluarga Zangrandi sendiri diracik oleh nyonya Roberto Zangrandi, atau yang popular dengan sebutan Mevrouw Zangrandi.

Pada 1960, keluarga Roberto Zangrandi pulang ke negara asal mereka. Kemudian dibeli oleh sahabatnya, Aditanumulia dan berubah nama menjadi Graha Es Krim Zangrandi.



Sampai sekarang, kedai ini masih mempertahankan resep asli es krim yang menggunakan bahan-bahan alami. Menariknya, dalam proses pembuatan es krim, kedai ini tidak menggunakan bahan pengawet.
(dra)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1971 seconds (0.1#10.140)