Kolaborasi Alfamart Sahabat Posyandu dan Zwitsal untuk Mendukung 1.000 Hari Pertama Si Kecil

Jum'at, 28 Juli 2023 - 15:22 WIB
loading...
Kolaborasi Alfamart...
Alfamart bersama Zwitsal mengadakan rangkaian kegiatan posyandu di 32 kota/kabupaten di Indonesia selama periode Agustus hingga September dan luncurkan di Tangerang, Kamis (27/7/2023).
A A A
JAKARTA - Mewujudkan tekad membangun generasi unggul melalui pendekatan stimulasi 1.000 Hari Pertama Kehidupan (HPK), Alfamart bersama Zwitsal mengadakan rangkaian kegiatan Posyandu di 32 kota/kabupaten di Indonesia. Kegiatan ini dilakukan selama periode Agustus hingga September dan diluncurkan di Tangerang, Kamis (27/7/2023).

Pada kegiatan Safari Posyandu Alfamart dan Zwitsal ini, ibu dan bayi tidak hanya mendapat pemeriksaan kesehatan, tapi juga diberikan edukasi tentang pentingnya 1.000 Hari Pertama Si Kecil dan Baby Spa Experience menggunakan produk terbaik Zwitsal. Dengan begitu peserta atau para ibu mendapatkan fasilitas layanan kesehatan untuk anak dan produk yang tepat untuk mendukung tumbuh kembangnya masa penting anak.

Dinda Hauw, aktris sekaligus ibu muda yang hadir dalam peluncuran program Posyandu Alfamart Zwitsal Mendukung 1000 Hari Pertama si Kecil, mengatakan, penting bagi para ibu untuk mengerti 1.000 hari pertama si kecil.

“Berikan yang terbaik untuk kesehatan anak, stimulasi, dan bonding bersama mereka, karena masa kecil adalah masa berharga yang membentuk fondasi masa depan mereka,” katanya.

Kolaborasi Alfamart Sahabat Posyandu dan Zwitsal untuk Mendukung 1.000 Hari Pertama Si Kecil


Alfamart memberikan apresiasi kepada Zwitsal yang bergabung dengan Alfamart di program CSR rutin posyandu ini.

“Alfamart Sahabat Posyandu adalah CSR berkelanjutan perusahaan di bidang kesehatan untuk berkontribusi menyediakan pelayanan kesehatan yang dekat dan mudah dijangkau masyarakat, sekaligus ikut mendukung program besar pemerintah mencegah stunting,” tutur Solihin, Corporate Affairs Director, dalam sambutannya.

Joy Tarigan, VP Modern Trade Unilever Indonesia mengatakan hal senada. Dia mengatakan, pihaknya mengajak para orang tua untuk memahami betapa pentingnya periode 1.000 HPK dalam membentuk dasar perkembangan otak dan kognitif mereka.

Acara Posyandu Alfamart dan Zwitsal ini juga dalam rangka semangat merayakan Hari Anak Naisonal (HAN) yang jatuh pada 23 Juli dengan tema ’Anak Terlindungi, Indonesia Maju’.

Sejak Januari 2023, Alfamart sudah menjalankan program Alfamart Sahabat Posyandu di seluruh cabang Alfamart se-Indonesia. Hingga Juli, penerima manfaat mencapai 12.300 orang/anak.
(ars)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jelang Lebaran Ini,...
Jelang Lebaran Ini, iPhone 16 Sudah Tersedia melalui Official Store di Shopee Mall
KHDJH, Karya Anak Muda...
KHDJH, Karya Anak Muda yang Sukses di Industri Fashion Muslim Bersama Shopee
Jangan Sampai Terlewat!...
Jangan Sampai Terlewat! ShopeePay Gebyar Ramadan Bagikan THR dan Promo Menarik
Lebaran Penuh Keajaiban...
Lebaran Penuh Keajaiban di Ancol Taman Impian
Konten Kreator Direy...
Konten Kreator Direy Dealova Tambah Cuan Baru lewat YouTube Shopping Affiliates dan Shopee
Pekan Frankofoni 2025:...
Pekan Frankofoni 2025: Sampaikan Pendapatmu!
Lowongan Pekerjaan Musiman...
Lowongan Pekerjaan Musiman di Eropa bagi Orang Indonesia: Peluang dan Tantangannya
Intip Keseruan El Rumi...
Intip Keseruan El Rumi dan Syifa Hadju di Iklan Shopee Big Ramadan Sale
Perempuan Hebat, Intip...
Perempuan Hebat, Intip Cerita Sukses Ina Cookies bersama Shopee
Rekomendasi
SIG Berhasil Tekan Beban...
SIG Berhasil Tekan Beban Pokok Pendapatan 0,8% Jadi Rp28,26 Triliun
Idulfitri 1446 H, Menag:...
Idulfitri 1446 H, Menag: Momentum Tingkatkan Sinergi dan Cegah Korupsi
Salat Idulfitri di Lapangan...
Salat Idulfitri di Lapangan Pancasila Simpang Lima Diperkirakan Diikuti 30.000 Jemaah
Berita Terkini
3 Alasan Steven Wongso...
3 Alasan Steven Wongso Mualaf, Benarkah karena Arafah Rianti?
4 jam yang lalu
6 Makanan yang Sebaiknya...
6 Makanan yang Sebaiknya Dihindari saat Mudik Lebaran, Bikin Ngantuk
5 jam yang lalu
BTS, BLACKPINK, BIGBANG,...
BTS, BLACKPINK, BIGBANG, dan IU Masuk Daftar Musisi Terhebat Abad 21
6 jam yang lalu
Cara Membuat Ketupat...
Cara Membuat Ketupat Empuk dan Tahan Lama, Sajian Wajib saat Lebaran
7 jam yang lalu
Jelang Lebaran, Prilly...
Jelang Lebaran, Prilly Latuconsina Masak Rendang 8 Kg
8 jam yang lalu
3 Kue Lebaran Ini Setara...
3 Kue Lebaran Ini Setara dengan 1 Piring Nasi, Kalorinya Tinggi
9 jam yang lalu
Infografis
Pertama Kali, Israel...
Pertama Kali, Israel Gunakan THAAD untuk Cegat Rudal dari Yaman
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved