Lady Nayoan Tak Hadir di Sidang Cerai, Masih Dirawat usai Kecelakaan

Rabu, 02 Agustus 2023 - 12:12 WIB
loading...
Lady Nayoan Tak Hadir...
Lady Nayoan dipastikan tidak hadir di sidang cerai dengan Rendy Kjaernett yang digelar hari ini. Lady sampai saat ini masih menjalani perawatan usai kecelakaan. Foto/Instagram Lady Nayoan
A A A
JAKARTA - Lady Nayoan dipastikan tidak hadir di sidang cerai dengan Rendy Kjaernett yang digelar di Pengadilan Negeri (PN) Bekasi hari ini, Rabu (2/8/2023). Lady sampai saat ini masih menjalani perawatan usai kecelakaan.

Ade Fauzan selaku manajer Rendy Kjaernett mengatakan Lady Nayoan masih membutuhkan perawatan lantaran tulang iganya retak imbas kecelakaan. Namun, dia enggan mengungkap rumah sakit tempat ibu tiga anak itu dirawat.

"Tidak hadir Lady. Lady sedang dirawat di rumah sakit sampai hari ini," kata Ade dikutip dari kanal YouTube KH Infotainment, Rabu (2/8/2023).

“Lady butuh perawatan karena ada tulang iga yang retak,” sambungnya.





Berbeda dengan Lady, Ade menjelaskan kondisi Rendy Kjaernett mengalami luka di tangan. Sang aktor juga mengalami luka pada badan dan lehernya imbas benturan saat kecelakaan.

Namun, Ade memastikan Rendy Kjaernett akan hadir di sidang cerai hari ini mengingat luka yang dialaminya ringan. Kondisi aktor 35 tahun tersebut pun dalam keadaan baik.

"Rendy baik-baik saja. Hadir di persidangan (Rendy Kjaernett)," jelasnya.

"Rendy ada luka di tangan. Rendy juga badan dan lehernya lecet terkena benturan saat kecelakaan," lanjutnya.



Seperti diberitakan sebelumnya, Lady Nayoan dan Rendy Kjaernett mengalami kecelakaan mobil di Tol Jatibening pada Senin, 31 Juli 2023 saat dalam perjalanan pulang setelah mediasi.

Mobil yang ditumpangi pasangan suami istri tersebut tiba-tiba slip dan terbalik. Saat kecelakaan, Lady Nayoan berada di kursi penumpang. Sedangkan Rendy Kjaernett mengendarai mobil.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Justin Bieber Disebut...
Justin Bieber Disebut Tidak Waras, Video Terbarunya Buat Penggemar Cemas
Melinda Kenang Momen...
Melinda Kenang Momen Menegangkan saat Mengungkap Ingin Bercerai dari Bill Gates
Paula Verhoeven Ungkap...
Paula Verhoeven Ungkap Hidupnya Lebih Tenang, Isyaratkan Sudah Ikhlas Berpisah dari Baim Wong
Ruben Onsu Sudah Hafal...
Ruben Onsu Sudah Hafal Surat Pendek dan Lancar Salat usai Mualaf
Ini Wanita yang Buat...
Ini Wanita yang Buat Ruben Onsu Yakin Jadi Mualaf dan Masuk Islam
Ruben Onsu Jadi Mualaf,...
Ruben Onsu Jadi Mualaf, Sarwendah Beri Respons Bijak
Zaskia Gotik Melahirkan...
Zaskia Gotik Melahirkan Anak Ketiga Berjenis Kelamin Laki-laki
Ruben Onsu Dimimpikan...
Ruben Onsu Dimimpikan Mendiang Ibu Sehari Sebelum Mualaf, Diingatkan untuk Salat
Libur Lebaran, Ayu Ting...
Libur Lebaran, Ayu Ting Ting Boyong Keluarga ke Jepang
Rekomendasi
Israel Serang Sekolah...
Israel Serang Sekolah di Gaza, 27 Orang Tewas
Momen Denny Landzaat...
Momen Denny Landzaat Diarak Warga Kampung saat Mudik ke Ambon
Liburan Lebaran Seru...
Liburan Lebaran Seru di Setu Babakan, Cek Jadwalnya!
Berita Terkini
Pemeran Film Biopik...
Pemeran Film Biopik The Beatles Diumumkan, Harris Dickinson sebagai John Lennon
3 menit yang lalu
Pangeran William Didesak...
Pangeran William Didesak Segera Ambil Alih Takhta Raja Charles III
1 jam yang lalu
Alasan Jenazah Ray Sahetapy...
Alasan Jenazah Ray Sahetapy Disalatkan di Masjid Istiqlal sebelum Dimakamkan
2 jam yang lalu
Jenazah Ray Sahetapy...
Jenazah Ray Sahetapy Dimakamkan Hari Ini di TPU Tanah Kusir
3 jam yang lalu
Justin Bieber Disebut...
Justin Bieber Disebut Tidak Waras, Video Terbarunya Buat Penggemar Cemas
4 jam yang lalu
Pangeran Harry Menyesal...
Pangeran Harry Menyesal Meninggalkan Keluarga Kerajaan demi Meghan Markle
5 jam yang lalu
Infografis
Tentara Israel Menangis...
Tentara Israel Menangis usai Tinggalkan Koridor Netzarim di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved