5 Manfaat Mengonsumsi Air Rebusan Daun Suji, Salah Satunya Mengontrol Kolesterol

Jum'at, 15 September 2023 - 18:33 WIB
loading...
5 Manfaat Mengonsumsi...
Ada banyak manfaat mengonsumsi air rebusan daun suji. Salah satunya mengontrol kolesterol. Foto/Agrotek
A A A
JAKARTA - Ada banyak manfaat mengonsumsi air rebusan daun suji. Salah satunya mengontrol kolesterol .

Daun suji memiliki nama lain Dracaena angustifolia. Tumbuhan hijau ini memiliki bentuk daun panjang dan meruncing.

Umumnya, masyarakat menggunakan daun suji sebagai pewarna makanan alami. Namun, daun ini juga dipercaya banyak memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan dengan cara diminum air rebusannya.

Manfaat daun suji ini tak lepas dari berbagai kandungan yang dimiliki. Dari sekian banyak, bisa disebutkan seperti saponin, tanin, flavonoid, alkaloid, dan lain sebagainya.

Lantas, apa saja manfaat mengonsumsi air rebusan daun suji? Berikut di antaranya sebagaimana dihimpun dari berbagai sumber pada Jumat (15/9/2023).

Manfaat Konsumsi Air Rebusan Daun Suji


1. Meringankan Nyeri Haid


Bagi perempuan yang tengah menstruasi, mereka harus merasakan nyeri hebat yang terkadang mengganggu. Untuk sedikit meredakannya, Anda bisa menggunakan daun suji.



Daun suji memiliki kandungan senyawa saponin yang bisa meredakan peradangan, sehingga dipercaya dapat mengurangi rasa nyeri saat menstruasi. Caranya pun cukup mudah diikuti.

Siapkan daun suji yang segar. Lalu, rebus bersama 2 gelas air dan tunggu hingga airnya berkurang separuh. Setelah didinginkan, Anda bisa meminumnya.

2. Mengontrol Kolesterol


Daun suji juga dipercaya bisa mengontrol kadar kolesterol pada tubuh. Jenis daun ini memiliki kandungan seperti flavonoid yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh.

Pada pengolahannya, rebus daun suji dengan dua gelas air. Lalu, sisakan sisakan setengah airnya dan minumlah ketika sudah didinginkan.

3. Mengatasi Keluhan Pernapasan


Manfaat berikutnya dari daun suji adalah mengatasi keluhan pernapasan. Khasiat ini bisa didapat bersama kandungan flavonoid pada daun suji.



Bermanfaat meringankan keluhan pernapasan, hal ini bisa berlaku untuk gangguan seperti sesak napas pada pengidap asma atau sejenisnya.

4. Menetralkan Racun dalam Tubuh


Daun suji mengandung sejumlah senyawa yang memiliki sifat detoksifikasi. Dari sekian manfaatnya, kandungan itu bisa membantu menetralkan racun di dalam tubuh seseorang.

5. Memperlancar Pencernaan


Kandungan zat tanin juga dimiliki daun suji. Salah satu manfaatnya adalah melancarkan pergerakan makanan di dalam usus.

Bersamaan dengan fungsinya, manfaat daun suji akan bagus untuk memperlancar pencernaan. Tak hanya itu, daun ini juga bisa meredakan sakit perut yang disebabkan beberapa faktor.

Itulah sejumlah manfaat mengonsumsi air rebusan daun suji.
(okt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1604 seconds (0.1#10.140)