Pilih Kebutuhan Primer atau Sekunder? Ini List Belanja Bulanan yang Paling Dicari

Senin, 13 November 2023 - 16:29 WIB
loading...
Pilih Kebutuhan Primer...
Ada beberapa list belanja bulanan yang paling banyak dicari. Urutan ini dibuat berdasarkan kebutuhan. Foto/ MNC Media.
A A A
JAKARTA - Ada beberapa list belanja bulanan yang paling banyak dicari. Urutan ini dibuat berdasarkan kebutuhan maupun preferensi dari masing-masing individu itu sendiri.

Di sisi lain, membuat list belanja bulanan bisa menjadi langkah ampuh untuk menghemat atau mengontrol biaya pengeluaran. Pasalnya, Anda bisa membatasi diri untuk tidak membeli banyak barang yang sebenarnya memang tidak diperlukan.

Anda bisa membagi anggaran ke dalam beberapa pos terlebih dahulu. Setelah mengetahui sisa dana yang ada, selanjutnya bisa digunakan untuk belanja bulanan. Jangan lupa, atur dan bagi dana dengan list belanja yang telah Anda buat sebelumnya.

List Belanja Bulanan yang Wajib Ada

1. Bahan Makanan

Bahan makanan seperti beras , sayur mayur, dan lauk pauk harus berada di urutan teratas. Anda harus bisa memperkirakan kebutuhan tersebut selama sebulan ke depan sehingga anggaran yang telah disiapkan bisa cukup.

Dikarenakan bahan makanan seperti sayur mayur dan lauk segar memiliki jangka waktu penyimpanan yang sebentar, Anda tidak disarankan untuk membelinya langsung dalam jumlah besar. Daripada terbuang sia-sia karena kadaluarsa, lebih baik Anda belanja beberapa kali dalam sebulan.

2. Kebutuhan Dapur

Usahakan untuk membeli kebutuhan dapur yang memiliki jangka waktu penyimpanan cukup lama dan belilah bahan-bahan ini dengan jumlah cukup banyak. Hal ini dimaksudkan agar Anda tidak perlu sering ke supermarket atau warung untuk membeli kebutuhan yang habis sebelum akhir bulan.

3. Produk Kesehatan
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1486 seconds (0.1#10.140)