Puasa Ramadhan di Rumah Bisa Berjalan Lancar? Yuk, #amininaja

Kamis, 30 April 2020 - 17:06 WIB
loading...
A A A
“Gunakanlah aplikasi digital Al-Qur’an yang sumbernya jelas dan terpercaya, agar Anda tidak tergelincir dengan pemahaman yang keliru tentang ajaran Islam, dan dapat lebih dekat dengan ajaran Islam yang diajarkan para ulama,” bebernya.

“Aplikasi ini seakan menjadi jawaban terhadap geliat berhijrah yang menjangkiti kalangan muda di sebagian besar wilayah Indonesia. Selama ini kalangan santri memaknai dan mengimplementasikan ajaran hijrah adalah dengan menuntut ilmu keislaman di pondok pesantren. Mengikuti perkembangan zaman, maka aplikasi digital yang terpercaya bagi umat Islam, seperti Aminin, ini dapat menjadi salah satu sarana berhijrah bagi anak muda untuk memahami ajaran agamanya, dengan pondok pesantren tetap menjadi titik episentrumnya,” sambung Saifullah Ma’shum.

Aminin merupakan aplikasi pertama belajar mengaji secara online dan interaktif berbasis Android serta iOS yang memudahkan penggunanya untuk belajar membaca dan memahami Al-Qur’an serta pengetahuan agama. Fiturnya dikemas dengan mudah untuk dimengerti dan dihafal serta dialog interaktif antara pengguna dengan para ustadz.

"Dengan aplikasi Aminin semoga dapat mendorong peningkatan ibadah, pengamalan nilai-nilai agama, serta kecintaan kepada bangsa dan negara," pungkas Herujito.
(tdy)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3855 seconds (0.1#10.140)