5 Rekomendasi Tempat Me Time di Jakarta buat Kamu si Introvert

Sabtu, 06 Januari 2024 - 22:14 WIB
loading...
5 Rekomendasi Tempat...
Beberapa orang lebih menyukai me time dengan mengunjungi tempat-tempat tertentu. Terutama untuk si introvert yang lebih memerlukan banyak waktu untuk sendiri sebagai bentuk me-recharge diri. Foto Ilustrasi/iStock
A A A
JAKARTA - Me time merupakan istilah di mana seseorang membutuhkan waktu untuk diri sendiri, biasanya bertujuan untuk istirahat sejenak dari pekerjaan, kesibukan, atau tanggung jawab sehari-hari dengan mengunjungi tempat yang diinginkan dan melakukan aktivitas kegemaran.

Ternyata, me time bisa berdampak baik bagi fisik maupun mental seseorang lho, karena memberikan kesempatan buat diri sendiri untuk berimajinasi dan memikirkan ide-ide baru sebagai bentuk refleksi yang dapat meningkatkan kreativitas ataupun inovasi untuk keseharian selanjutnya.

Me time bagi beberapa orang bisa dilakukan di rumah dengan mengerjakan atau menonton film kesukaan. Namun, beberapa orang lebih menyukai me time dengan mengunjungi tempat-tempat tertentu. Terutama untuk si introvert yang lebih memerlukan banyak waktu untuk sendiri sebagai bentuk me-recharge diri.


Rekomendasi Tempat Me Time di Jakarta buat si Introvert

1. Hutan Kota GBK

Hutan Kota GBK merupakan taman outdoor multifungsi dengan luas 14,7 m2 dan sering dijadikan destinasi tempat me time karena suasananya yang cocok untuk merefleksikan diri. Dikelilingi pohon dan gedung pencakar langit Jakarta yang memanjakan mata, Hutan Kota GBK cocok untuk menjadi tempat melamun di sore hari. Jangan khawatir, masuk ke sini gratis kok.

2. Taman Margasatwa Ragunan

Ragunan menjadi destinasi selanjutnya untuk me time. Dengan luas area 140 ha serta dipenuhi pohon dan hewan-hewan, Ragunan cocok jadi tempat refreshing kamu dari hiruk-pikuk pekerjaan. Kamu juga bisa menikmati beberapa fasilitas lain seperti wahana dan bersepeda untuk mengelilingi area Ragunan. Masuk ke sini hanya dikenakan tarif Rp4.000 dengan menggunakan kartu JakCard yang bisa dibeli di loket.

3. Pantai Ancol

Selain menjadi tempat yang cocok untuk family time, Pantai Ancol juga pas jadi tempat me time si introvert. Dengan area yang luas, kamu bisa jalan-jalan di pesisir pantai sambil menikmati angin Jakarta. Disediakan juga fasilitas lain seperti kafe dan perahu buat kamu yang ingin ke pantai seberang. Dengan tiket masuk Rp30.000, kamu sudah bisa main seharian di Pantai Ancol.


4. Pantai Indah Kapuk (PIK)

Pantai selanjutnya yaitu PIK. Dengan pesona pantai pasir putihnya, PIK tidak kalah indah dan menarik. Jangan takut kelaparan karena di sini terdapat banyak food court yang menjadi surga kuliner. Meskipun tergolong wisata yang memiliki banyak fasilitas modern, tempat wisata ini tergolong murah meriah. Untuk menikmati keindahan PIK pengunjung tidak dipungut biaya alias gratis.

5. Tribeca Park

Buat kamu yang ingin me time tapi sambil belanja, Tribeca Park bisa menjadi pilihan karena berada kawasan mal Central Park, Jakarta Barat. Jangan khawatir kalau kamu ingin foto-foto. Taman ini sangat instagramable karena sangat bersih, rapi dengan penataan lampu, serta banyak pepohonan yang dipadukan dengan arsitektur Central Park, cocok untuk dinikmati saat senja.

Nah, itu dia 5 rekomendasi tempat me time yang cocok buat kamu si introvert. Jangan tunda-tunda lagi, ayo wujudkan me time impianmu! MG/Rihhadatul Aisy
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
8 Tempat Berburu Takjil...
8 Tempat Berburu Takjil di Jakarta yang Wajib Dikunjungi selama Ramadan
5 Rekomendasi Kafe di...
5 Rekomendasi Kafe di Jakarta yang Asyik untuk Hangout
HMPV di JAKARTA Tembus...
HMPV di JAKARTA Tembus 214 Kasus Periode 2023-2025, Dinkes Minta Masyarakat Waspada!
Jakarta Mulai Tarik...
Jakarta Mulai Tarik Wisatawan Dunia lewat MICE
7 Tempat di Jakarta...
7 Tempat di Jakarta untuk Menikmati Pesta Kembang Api saat Tahun Baru
5 Tempat untuk Merayakan...
5 Tempat untuk Merayakan Tahun Baru di Jakarta, Ada yang Gratis!
Jakarta, Bandung, dan...
Jakarta, Bandung, dan Surabaya Masuk Daftar 50 Destinasi Kuliner Terbaik di Dunia
10 Tempat Wisata Murah...
10 Tempat Wisata Murah di Jakarta untuk Liburan Akhir Tahun, Nomor 2 Tiket Masuknya Gratis
3 Wisata Alam Dekat...
3 Wisata Alam Dekat Jakarta untuk Liburan Akhir Tahun, Tak Perlu Pergi Jauh-jauh
Rekomendasi
Penembakan Massal Guncang...
Penembakan Massal Guncang Universitas Florida AS, Pelakunya Anak Polisi
Militer Israel Akan...
Militer Israel Akan Duduki Wilayah Gaza, Lebanon, dan Suriah Tanpa Batas Waktu
Jadwal Semifinal Liga...
Jadwal Semifinal Liga Europa 2024/2025: 2 Raksasa Liga Inggris Bentrok di Final?
Berita Terkini
Rencana Penobatan Pangeran...
Rencana Penobatan Pangeran William-Kate Middleton Terungkap, Lebih Modern dan Sederhana
29 menit yang lalu
Aktor Jepang Mizuki...
Aktor Jepang Mizuki Itagaki Ditemukan Meninggal setelah Hilang sejak Awal Tahun
1 jam yang lalu
Idap Kanker, Raja Charles...
Idap Kanker, Raja Charles III Berharap Panjang Umur
2 jam yang lalu
Jawaban Menohok Ratu...
Jawaban Menohok Ratu Camilla soal Raja Charles III Turun Takhta: Mimpi!
3 jam yang lalu
Bantah Selingkuh, Paula...
Bantah Selingkuh, Paula Verhoeven Siap Pertanggungjawabkan Ucapannya hingga ke Akhirat
4 jam yang lalu
Pangeran William Kemungkinan...
Pangeran William Kemungkinan Besar Jadi Raja Lebih Cepat, Transisi Kekuasaan Sudah Disiapkan
4 jam yang lalu
Infografis
6 Taman di Jakarta Buka...
6 Taman di Jakarta Buka 24 Jam, Dapat Ciptakan Lapangan Kerja
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved