Joko Anwar Bagikan Poster Film Siksa Kubur, Ingatkan soal Pertanggungjawaban di Dunia

Selasa, 30 Januari 2024 - 16:05 WIB
loading...
Joko Anwar Bagikan Poster Film Siksa Kubur, Ingatkan soal Pertanggungjawaban di Dunia
Joko Anwar membagikan poster film Siksa Kubur garapannya di Instagram pribadi. Ini langsung menarik perhatian masyarakat, khususnya bagi pecinta film horor. Foto/Instagram Joko Anwar
A A A
JAKARTA - Joko Anwar membagikan poster film Siksa Kubur garapannya di Instagram pribadi. Perilisan ini langsung menarik perhatian masyarakat, khususnya bagi pecinta film horor yang tidak sabar menonton di bioskop.

Poster film Siksa Kubur karya Joko Anwar ini memperlihatkan mayat di dalam liang kubur. Kemudian tampak nisan dengan para pelayat yang melangkah meninggalkan kuburan hingga terlihat mengerikan.

Poster itu mengisyaratkan bahwa setiap manusia akan mengalami kondisi terbaring di liang kubur dan ditinggalkan oleh orang-orang disekelilingnya. Selain itu, seseorang akan ditinggalkan sendirian untuk menjawab pertanyaan malaikat.

“Siapapun kamu di dunia, tujuh langkah pengantar meninggalkanmu, kamu harus bisa menjawab pertanyaan malaikat kubur. Jika gagal, akan datang kepadamu: siksa kubur," tulis kalimat dalam poster film itu dikutip Selasa (30/1/2024).



Joko Anwar Bagikan Poster Film Siksa Kubur, Ingatkan soal Pertanggungjawaban di Dunia

Foto/Instagram Joko Anwar

Film Siksa Kubur akan menjadi horor religi pertama bagi sutradara kenamaan Tanah Air itu yang telah sukses dengan judul-judul blockbuster horor sebelumnya.

Joko Anwar menyuguhkan kisah serta menciptkan karakter yang dekat dengan penonton, dengan isu-isu yang sedang dialami masyarakat saat ini. Di mana pendekatan visual yang realistik, mencekam dan meneror jiwa.

Sehingga, penonton percaya adanya siksa kubur termasuk bagi mereka yang selama ini masih mempertanyakan ada atau tidaknya siksa kubur.

“Film Siksa Kubur ini dibuat supaya penonton bisa merasakan diri mereka berada di dalam cerita. Visual dan penceritaannya dibikin dekat dengan masyarakat, supaya bisa lebih diresapi oleh penonton," jelas Joko Anwar.



Pengumuman jajaran penonton beberapa waktu lalu pun mencuri perhatian publik. Pasalnya, deretan pemain Siksa Kubur bertabur bintang seperti Reza Rahadian, Christine Hakim, Slamet Rahardjo, Fachri Albar, Arswendy Bening Swara, dan yang lainnya.

Satu lagi aktris yang didapuk sebagai bintang utama, Faradina Mufti yang disebut Joko Anwar sebagai musenya yang baru. Sosok yang menginspirasi, seperti yang ditemukannya dalam diri Tara Basro, Asmara Abigail dan Fachri Albar.

Faradina Mufti sebelumnya bekerja sama dengan Joko Anwar di film Perempuan Tanah Jahanam. Begitu pula Christine Hakim yang menjalani debut film horor dalam film tersebut dan langsung mengantarkannya untuk meraih Piala Citranya yang kesembilan.

Selain itu, bergabungnya Reza Rahadian turut menjadi kejutan menarik mengingat Siksa Kubur menjadi film perdananya berkolaborasi dengan Joko Anwar.

(dra)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1544 seconds (0.1#10.140)