Band Metal Arch Enemy Akan Konser di Jakarta, Ini Tanggal dan Harga Tiketnya

Jum'at, 08 Maret 2024 - 20:26 WIB
loading...
Band Metal Arch Enemy...
1011 Media & Stayounxfest mengumumkan rencana kedatangan Arch Enemy untuk menggelar konser di Jakarta, Jumat (8/3/2024). Foto/MPI/Tangguh Yudha Ramadhan
A A A
JAKARTA - Band beraliran melodic death metal Arch Enemy akan menutup rangkaian tur Asia mereka bertajuk "Decievers Asia Tour 2024" di Indonesia. Konser bakal digelar di Taman Kota Peruri Blok M, Jakarta Selatan, pada 23 Mei 2024.

Mereka akan tampil dalam panggung berukuran 20 x 12 meter. Nantinya juga akan ada enam band lokal kawakan yang menjadi pembuka konser yakni Burgerkill, Noxa, Konfliktion, Straightout, Modern Guns, dan Ejakula La Vampira.

Menurut Frans Silalahi, CEO 1011 Media & Stayounxfest selaku penyelenggara acara, ini akan menjadi konser yang berkesan bagi para metal heads di Tanah Air. Mengingat Arch Enemy sendiri merupakan salah satu band yang paling berpengaruh di genre metal.



"Kami sangat excited membawa Arch Enemy Decievers Asia Tour 2024 di Jakarta, di mana konser ini sekaligus menjadi penutup tur mereka. Diharapkan tidak hanya berkesan untuk para metal head, tapi juga untuk Arch Enemy sendiri," kata Frans.

Digelarnya konser Arch Enemy, dikatakan Frans, juga tidak lepas dari permintaan komunitas underground Tanah Air. Di mana banyak yang menginginkan kehadiran band yang saat ini digawangi oleh Michael Amott, Daniel Erlandsson, Sharlee D'Angelo, Alissa White-Gluz, dan Joey Concepcion tersebut.

"Arch Enemy ini semua videonya tembus puluhan juta viewers dan di Spotify pendengarannya juga mencapai jutaan. Jadi banyak teman yang request band ini tampil di Indonesia. Saya yakin ketika band ini dibawa ke sini animonya bagus banget," kata Frans.

Konser band asal Swedia tersebut di Indonesia dapat disaksikan dengan membeli tiket di Loket.com dengan harga sebagai berikut:

- Early birds : Rp180.000,-
- Presale 1 : Rp285.000,- ++
- Presale 2 : Rp400.000,- ++
- OTS : Rp550.000,- ++
- VIP (MG) : Rp1.000.000,- ++.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Harga Tiket Konser BABYMONSTER...
Harga Tiket Konser BABYMONSTER Resmi Dirilis! Cek Detail dan Kategori di Sini
Its Family Time! Rayakan...
Its Family Time! Rayakan Bulan Penuh Berkah, Konser Wali di GTV Bikin Hati Adem!
Lady Gaga Gelar Konser...
Lady Gaga Gelar Konser di Singapura Mei 2025, Indonesia Terlewat Lagi?
Bertabur Bintang! Konser...
Bertabur Bintang! Konser Musik Penuh Cinta Paling Ditunggu Bersama I LOVE RCTI di Bekasi
Viral! Linkin Park Posting...
Viral! Linkin Park Posting Penjual Tahu Bulat Digoreng Dadakan: Terima Kasih Sudah Datang ke Truk Kami
Yura Yunita Bawa Magis...
Yura Yunita Bawa Magis di Konser Bingah, Istora Senayan Larut dalam Harmoni
BLACKPINK Bocorkan Tur...
BLACKPINK Bocorkan Tur Dunia 2025, Indonesia Masuk Daftar?
Duet Gemas Yura Yunita...
Duet Gemas Yura Yunita dan Gempita di Konser Bingah Curi Perhatian
Yura Yunita Bawa Keajaiban...
Yura Yunita Bawa Keajaiban ke Konser Bingah, Ribuan Penggemar Tersihir
Rekomendasi
Pertamina Patra Niaga...
Pertamina Patra Niaga Gelar Santunan untuk Anak-anak Yatim
Chery Bikin Dealer Rasa...
Chery Bikin Dealer Rasa Hotel Bintang Lima di Jakarta Barat
Sensasi Ole Romeny!...
Sensasi Ole Romeny! Cetak 2 Gol dalam 2 Laga Perdana, Bikin Netizen Jatuh Hati
Berita Terkini
Alasan Pilu Putri Diana...
Alasan Pilu Putri Diana Selalu Menundukkan Kepalanya, Bukan sedang Marah
56 menit yang lalu
Suami Kim Sae Ron Akhirnya...
Suami Kim Sae Ron Akhirnya Muncul, Akui Menikah 12 Januari 2025
1 jam yang lalu
Raffi Ahmad Disemprot...
Raffi Ahmad Disemprot MUI Buntut Jadikan Janda sebagai Candaan, Langsung Minta Maaf
2 jam yang lalu
Nobar Indonesia vs Bahrain...
Nobar Indonesia vs Bahrain yang Digelar RCTI+ Tembus 7.000 Orang
7 jam yang lalu
6 Fakta Konten Hilangnya...
6 Fakta Konten Hilangnya Rendang 200 Kg Willie Salim di Palembang
8 jam yang lalu
Rimar Prediksi Indonesia...
Rimar Prediksi Indonesia Menang Tipis 1-0 Atas Bahrain
9 jam yang lalu
Infografis
Ini Alasan Mengapa Tanaman...
Ini Alasan Mengapa Tanaman Ganja Harus Ditanam di Ketinggian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved