Epy Kusnandar Pakai Narkoba di Atas Pohon Taman Belakang Apartemen

Jum'at, 17 Mei 2024 - 19:30 WIB
loading...
Epy Kusnandar Pakai...
Polisi menyebut Epy Kusnandar memakai narkoba di atas pohon di taman belakang apartemen. Ini merupakan kali pertama Epy menggunakan barang haram tersebut. Foto/Instagram Epy Kusnandar
A A A
JAKARTA - Polisi menyebut Epy Kusnandar memakai narkoba di atas pohon di taman belakang apartemen Kalibata, Jakarta Selatan. Ini merupakan kali pertama Epy menggunakan barang haram tersebut.

Kepada penyidik, Epy Kusnandar mengaku mengonsumsi narkoba jenis ganja pada 21 Maret 2024. Saat itu, aktor 60 tahun ini tidak langsung menghabiskan barang haram tersebut dan menyimpannya kembali.

"EK (Epy Kusnandar) konsumsi pada keesokan harinya, tanggal 21 Maret 2024 sekira pukul 04.00 WIB di atas pohon yang berada di taman belakang apartemen," kata Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Syahduddi dalam konferensi pers di kantornya, Jumat (17/5/2024).

"Namun, satu linting ganja tersebut tidak langsung dihabiskan," sambungnya.





Epy, dijelaskan Syahduddi menyimpan ganja sisanya di dalam toples kosong yang ditutup menggunakan kertas. Barang haram ini kembali digunakan sang aktor tepat dua minggu kemudian.

Menurut Syahduddi, saat itu Epy memakai ganja di lokasi yang sama saat ia pertama kali mengonsumsi barang haram tersebut.

"Kemudian satu linting ganja sisa pakai tersebut disimpan oleh saudara EK simpan di dalam toples kosong dan ditutup menggunakan kertas alas dari toples tersebut," jelasnya.

"EK sempat tidak ingat di mana dia menyimpan satu linting sisa pakai tersebut. Saudara EK baru menemukan satu linting sisa pakai tersebut sekitar dua minggu yang lalu," lanjutnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jenazah Ricky Siahaan...
Jenazah Ricky Siahaan Diautopsi di Jepang, Diperkirakan Tiba Hari Jumat
Dian Sastro Ajak Perempuan...
Dian Sastro Ajak Perempuan Indonesia Terus Berdaya dan Berkarya di Hari Kartini
Barack Obama dan Michelle...
Barack Obama dan Michelle Gagal Capai Kesepakatan Cerai, Kekayaan Rp1,12 Triliun Jadi Rebutan
Hotman Paris Bela Paula...
Hotman Paris Bela Paula Verhoeven, Pertanyakan Bukti Perselingkuhan
Profil Ricky Siahaan,...
Profil Ricky Siahaan, Gitaris Seringai yang Meninggal saat Konser di Jepang
Justin Bieber dan Hailey...
Justin Bieber dan Hailey Baldwin Dikabarkan Akan Segera Pisah, Pernikahan di Ujung Tanduk
Jon Bon Jovi Dikabarkan...
Jon Bon Jovi Dikabarkan Meninggal Dunia, Penggemar Geger
Cinta Laura Prihatin...
Cinta Laura Prihatin Marak Kasus Pelecehan Seksual: Aku Sakit Hati
Profil dan Biodata Ratu...
Profil dan Biodata Ratu Annisa, Artis Kolosal yang Disangka Pelaku Peredaran Uang Palsu
Rekomendasi
AS dan China Masuk 3...
AS dan China Masuk 3 Besar Negara Tujuan Ekspor Indonesia, Ini Datanya
Dedi Mulyadi Ingin Jalur...
Dedi Mulyadi Ingin Jalur KA Bandung-Ciwidey Direaktivasi, Warga Resah
Indo Defence 2025 Libatkan...
Indo Defence 2025 Libatkan Pelaku Industri Pertahanan dan Negara Sahabat
Berita Terkini
5 Gejala Batu Ginjal...
5 Gejala Batu Ginjal yang Terlihat saat Buang Air Kecil
21 menit yang lalu
Jenazah Ricky Siahaan...
Jenazah Ricky Siahaan Diautopsi di Jepang, Diperkirakan Tiba Hari Jumat
1 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi Eps 117: Misi Mulia Lingga & Perkembangan Kandungan Arini
1 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 214: Tantangan Biru Jelang Pelantikannya Jadi CEO
2 jam yang lalu
Dian Sastro Ajak Perempuan...
Dian Sastro Ajak Perempuan Indonesia Terus Berdaya dan Berkarya di Hari Kartini
2 jam yang lalu
5 Rekomendasi Sleeper...
5 Rekomendasi Sleeper Bus Jakarta - Bali untuk Perjalanan Nyaman dan Praktis
2 jam yang lalu
Infografis
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved