Liliana Tanoesoedibjo Puji 38 Finalis Miss Indonesia 2024, Tampilkan Keunikan Sabang hingga Merauke

Rabu, 29 Mei 2024 - 17:00 WIB
loading...
Liliana Tanoesoedibjo Puji 38 Finalis Miss Indonesia 2024, Tampilkan Keunikan Sabang hingga Merauke
Liliana Tanoesoedibjo yang merupakan ketua dewan juri, memuji ke-38 finalis Miss Indonesia 2024. Foto/MPI/Muhammad Sukardi
A A A
JAKARTA - Jelang penobatan Miss Indonesia 2024 pada Rabu (29/5/2024) malam, Chairwoman Miss Indonesia Organization Liliana Tanoesoedibjo terlihat sudah hadir dan tampil di red carpet sekitar pukul 15.30 WIB.

Liliana Tanoesoedibjo yang tampil anggun dengan balutan dress berwarna merah muda, tampak menyapa para tamu undangan yang sudah hadir. Pada kesempatan itu, Liliana Tanoesoedibjo yang juga merupakan ketua dewan juri, memuji ke-38 finalis Miss Indonesia 2024.

"Kami melihat sangat bagus ya, karena dengan 38 provinsi jadi ada penambahan provinsi Papua Barat Daya," ujar Liliana Tanoesoedibjo saat ditemui di MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (29/5/2024).



Pasalnya, lewat ajang kompetisi kecantikan Miss Indonesia 2024 masyakarat bisa melihat kecantikan perempuan dari Sabang sampai Merauke dengan keunikan masing-masing.

"Karena kita melihat perempuan-perempuan ini dari Sabang sampai Merauke sangat-sangat unik, berbeda semua," ujar Liliana Tanoesoedibjo.

Pada malam penobatan Miss Indonesia 2024 nanti, Miss World 2023 Krystyna Pyszkova akan menjadi tamu spesial. Tak ketinggalan ada juga Miss Indonesia 2022 Audrey Vanessa bersama Krystyna Pyszkova, yang akan menyematkan mahkota Miss Indonesia kepada finalis Miss Indonesia 2024 yang terpilih.

Tak hanya itu, sederet penyanyi papan atas Tanah Air juga ikut memeriahkan malam penobatan Miss Indonesia 2024. Antara lain Tiara Andini, Nabila Taqiyyah, Rony Parulian, Novia Bachmid, dan Mirabeth.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1109 seconds (0.1#10.140)
pixels