Kampanye 'Optimism Your Feed' Suarakan Optimisme di Media Sosial lewat Konten yang Positif

Rabu, 29 Mei 2024 - 20:02 WIB
loading...
A A A
Media sosial telah menjadi bagian penting dalam hidup masyarakat. Di dalamnya, ada algoritme yang dapat mengubah konten ataupun video yang kita lihat.

Playlist dan kampanye global LG bertujuan untuk memberikan kesempatan agar pengguna dapat mengonsumsi lebih banyak konten positif yang membangkitkan semangat. Dengan meningkatkan kesadaran untuk lebih selektif dalam konten yang diikuti, kita dapat mengembalikan optimisme, keseimbangan, dan kebahagiaan dalam kehidupan.

Profesor Casey Fiesler mengatakan, algoritme rekomendasi akan menentukan konten yang muncul pada homepage atau feed di media sosial kita. Algoritme ini dapat memprediksi berdasarkan jenis konten yang sudah kita tonton, yang kita berikan likes atau comments sebelumnya.

"Oleh karena itu, algoritme ini pun dapat membawa kita ke dalam rabbit hole, yaitu situasi di mana kita terjerat dengan topik tertentu. Hal ini bisa berdampak baik ataupun buruk, tergantung pada topiknya," tandasnya.

Namun, berdasarkan studi, lanjut dia, pengguna media sosial dapat masuk ke lubang negatif dan menemukan konten berbahaya saat berselancar di dunia maya apabila ini tidak dikontrol.

"Salah satu lini pertahanan pertama adalah meningkatkan literasi digital kita dan memahami cara kerja algoritme di media sosial," tukasnya.

Para pengguna media sosial pun dapat berkontribusi dengan berinteraksi dengan konten yang optimis, seperti memberikan likes atau comments.

"Hal ini akan mengubah algoritmenya sehingga ia akan memberikan rekomendasi konten yang lebih positif ke depan, " imbuhnya.

Victoria Browne, seorang influencer global asal Inggris dan pembicara TEDx Talk, mengatakan, algoritme ini dapat mempengaruhi konten yang kita lihat saat berselancar di media sosial.

"Apabila konten yang ditampilkan cenderung negatif, tentunya akan berdampak pada kesehatan mental kita. Oleh karena itu, saya antusias menjadi bagian dari kampanye Optimism Your Feed," urainya.

Dia berharap banyak orang yang menonton konten dalam playlist “Optimism Your Feed” sehingga secara tidak langsung mengubah algoritme media sosialnya dan menciptakan rasa positif dalam kehidupan.

Tanpa disadari, kesehatan mental dapat dipengaruhi oleh banyak hal yang tak kasat mata. Dengan kampanye ini, pihaknya juga mendorong masyarakat untuk kembali terhubung dengan kerabat tercinta dan saling membantu satu sama lain.

"Kita harus mengubah algoritme ini agar selalu merekomendasikan konten yang membuat kita merasa lebih akrab, bukan malah berjauhan,” tutupnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1634 seconds (0.1#10.140)
pixels