Wonderspace di Stasiun MRT Bundaran HI Ramai Diserbu Pengunjung

Selasa, 04 Juni 2024 - 15:30 WIB
loading...
Wonderspace di Stasiun...
Wonderspace yang dihadirkan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di Stasiun MRT Bundaran HI, Jakarta ramai diserbu pengunjung hari ini, Selasa (4/6/2024). Foto/Arif Julianto
A A A
JAKARTA - Wonderspace yang dihadirkan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) di Stasiun MRT Bundaran HI, Jakarta ramai diserbu pengunjung hari ini, Selasa (4/6/2024). Umumnya pengunjung didominasi oleh usia muda.

Banyak yang penasaran dengan Wonderspace ini seiring viralnya di media sosial. Bahkan, mereka yang hadir pun harus rela antre selama 30 menit untuk bisa memasuki pameran tersebut.

Sekitar pukul 13.30 WIB, para pengunjung sudah antre mengular di pintu keluar B/F untuk bisa masuk ke pameran imersif ini. Petugas Wonderspace membuat per kloter untuk memasuki area pameran agar meminimalisir penumpukan pengunjung di dalam.

Setelah menunggu selama 30 menit, para pengunjung yang sudah mengantre pun bisa memasuki area pameran ini. Pengunjung kemudian disuguhkan layar yang menampilkan pesona dari lima destinasi wisata prioritas di Indonesia.

Wonderspace di Stasiun MRT Bundaran HI Ramai Diserbu Pengunjung

Foto/Annastasya Rizqa



Wonderspace di Stasiun MRT Bundaran HI Ramai Diserbu Pengunjung

Foto/Annastasya Rizqa

Pertama, pengunjung dibuat takjub dengan munculnya video mapping yang menampilkan keindahan Borobudur di Magelang. Video tersebut menyajikan kualitas gambar yang memukau dengan warna-warna cerah.

Suasana di pameran tersebut juga terlihat estetik dan Instagramable. Bagian lantai pameran itu juga tidak luput dari gambar video mapping yang ditampilkan. Adapula video ilustrasi seru seperti nuansa laut, ikan yang terlihat di layar maupun bagian lantai pameran.

Destinasi wisata lainnya seperti Labuan Bajo hingga Danau Toba juga ditampilkan di video tersebut. Pengunjung seolah diajak berkeliling dan mengagumi indahnya pesona destinasi wisata super prioritas yang ada di Indonesia ini.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
5 Tempat Wisata Terpopuler...
5 Tempat Wisata Terpopuler di Banyuwangi, Nomor 1 Dijuluki Afrika-nya Jawa!
5 Rekomendasi Sleeper...
5 Rekomendasi Sleeper Bus Jakarta - Bali untuk Perjalanan Nyaman dan Praktis
Nikmati Hari Cerah di...
Nikmati Hari Cerah di Antalya, Kota dengan Pantai Bersertifikat Bendera Biru Terbanyak
JungleSea Resmi Dibuka,...
JungleSea Resmi Dibuka, Theme Park Pertama di Lampung dengan Konsep Pantai
Eksplorazi GTV, Jelajahi...
Eksplorazi GTV, Jelajahi Wisata Lokal Anti-Mainstream Bareng Abed Ansel Mulai 21 April 2025
It’s Family Time!...
It’s Family Time! Cek Rekomendasi Destinasi Seru ala Gen-Z di Eksplorazi GTV!
Hadir di Surabaya, Luxehouze...
Hadir di Surabaya, Luxehouze Tawarkan Pengalaman Berbelanja Barang Mewah yang Eksklusif
5 Rekomendasi Wisata...
5 Rekomendasi Wisata Gudungkidul untuk Libur Lebaran, Murah Meriah
The Great Slowdown,...
The Great Slowdown, Wisata Spiritual Penuh Damai di Jantung Ubud
Rekomendasi
Mantan Presiden Korsel...
Mantan Presiden Korsel Didakwa Korupsi karena Minta Pekerjaan untuk Menantunya
PN Solo Tunda Sidang...
PN Solo Tunda Sidang Gugatan Wanprestasi Mobil Esemka
Hakim yang Memimpin...
Hakim yang Memimpin Sidang Gugatan Jokowi Pernah Tangani Kasus Korupsi Eks Wali Kota Bima
Berita Terkini
Nonton Operation Cobra...
Nonton Operation Cobra di VISION+, Link Streaming di Sini
4 menit yang lalu
Luna Maya dan Maxime...
Luna Maya dan Maxime Bouttier Dipastikan Menikah Bulan Mei di Bali
44 menit yang lalu
Luna Maya dan Maxime...
Luna Maya dan Maxime Bouttier Urus Rekomendasi Nikah di KUA Mampang
1 jam yang lalu
Meghan Markle Diprediksi...
Meghan Markle Diprediksi Akan Meninggalkan Pangeran Harry, Ada Perbedaan Tujuan Hidup
2 jam yang lalu
Rayen Pono Adukan Ahmad...
Rayen Pono Adukan Ahmad Dhani ke MKD Atas Dugaan Penghinaan Marga
2 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Kau...
Sinopsis Sinetron Kau Ditakdirkan Untukku Eps 13-14: Dianggap Melanggar Kontrak, Alya Debat dengan Devan
3 jam yang lalu
Infografis
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved