Beda Usia dan Agama dengan Jennifer, Ajun Perwira: Jalani Saja

Minggu, 21 April 2019 - 03:29 WIB
Beda Usia dan Agama dengan Jennifer, Ajun Perwira: Jalani Saja
Beda Usia dan Agama dengan Jennifer, Ajun Perwira: Jalani Saja
A A A
JAKARTA - Memiliki selisih usia yang jauh lebih muda dari calon istrinya, aktor Ajun Perwira sudah tidak terlalu memikirkannya. Pria berusia 31 tahun ini bakal menikahi janda kaya Jennifer Jill Armand Supit alias Jennifer Supit pada 23 April mendatang di Hotel Nusa Dua Bali.

Terpaut 17 tahun dari Jennifer Supit, Ajun Perwira mendapatkan banyak serangan dari warganet, hampir seluruhnya mencibir dan memberikan suara sumbang. "Ya ketakutan sih. Karena banyak komentar netizen, jadi panik," ucap Ajun saat ditemui SINDO usai melakukan fitting di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Sabtu (20/4).

"Jadi komentar karena perbedaan usia, disebut matre, dan lain-lain lah yang jadi takut. Ya namanya usia, rezeki, dan jodoh itu dikasih sama Tuhan kan sebenarnya," kata Ajun mencoba memberi penjelasan.

Ajun pun mengakui jika semula dirinya merasa minder dan khawatir saat menjalin hubungan cinta dengan Jennifer. Namun, setelah satu tahun menjalani masa pacaran, pemilik nama lengkap Anak Agung Bagus Perwira Karang itu mampu menepis komentar negatif. Bahkan, anggapan miring itu justru mengukuhkan jalinan cintanya.

"Semakin banyak komen negatif semakin kuat hubungan kita sebenarnya. Ya buat apa dipikirin, karena yang jalanin aku juga," tegas pria kelahiran Denpasar, Bali, 9 Februari 1988.

Tidak berhenti sampai di situ, Ajun juga harus beradaptasi dengan tiga anak Jennifer. Terlebih lagi, usia putra sulung Jennifer tidak terpaut jauh dengan Ajun. Namun, mereka tidak ada kendala untuk beradaptasi, bahkan mereka sudah seperti teman sendiri.

(Baca juga: Digarap Super Cepat, Ajun Perwira Puas dengan Busana Pernikahannya )

"Beradaptasinya sih sejauh ini baik-baik saja karena usianya juga terpaut dekat, tujuh tahun, kayak temen saja manggilnya juga 'Jun, Jun'. Kalau yang kecil Kak Ajun," ungkap Ajun yang merasa sudah melakukan pendekatan dengan putra pertama Jennifer.

Mendapat panggilan layaknya seorang teman dari putra calon istirnya, Ajun mengaku jika dirinya tidak terlalu risih. Pasalnya, sosok ayah kandung mereka tidak akan tergantikan, sementara Ajun hanyalah sosok yang mendampingi Jennifer.

"Anak yang besar dia lebih bijaksana sih, lebih mengerti juga kondisi yang terjadi, karena memang sudah lihat langsung, yang penting mamanya bahagia. Kami sering ngobrol, jalan, dan main game bareng," ungkap Ajun.

Ajun, yang juga seorang disc jockey (DJ), memberikan penegasan bahwa dirinya menikahi Jennifer karena didasari perasaan cinta, dan benar-benar akan menjadi pendamping seumur hidup. "Aku ada perjanjian pra-nikah dengan Jennifer. Jadi enggak ada harta gono gini yang jadi alasan menikah ini. Memang murni atas dasar cinta dan memang hidup jodoh diatur sama Tuhan," tutur Ajun.

Sementara itu, karena adanya perbedaan keyakinan, pernikahan Ajun dengan Jennifer rencananya akan dilangsungkan dengan dua pemberkatan. Secara Hindu digelar pada 22 April, lalu pemberkatan secara Kristen berlangsung keesokan harinya. "Kalau dalam sehari (dilakukan dua kali pemberkatan sekaligus) itu agak ribet," katanya.

Kendati berbeda agama, Ajun dan Jennifer sama-sama menghormati keyakinan satu sama lain setelah pernikahan. "Tetap berbeda. Kecuali ada yang nunjukin apalah. Harus dari hati kan. Sekarang jalani saja," pungkasnya.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5847 seconds (0.1#10.140)