Tak Hanya Mengenyangkan, Ini Manfaat Sorgum untuk Kesehatan

Sabtu, 15 Juni 2024 - 17:48 WIB
loading...
A A A
Selain itu, dengan kehadiran Mealk, salah satu tim R&D-nya akhirnya bisa mendapatkan beasiswa untuk pendidikan Master di Wageningen University, Netherlands dan salah satu pendirinya menjadi kandidat Doktor di University of Guelph, Canada yang berfokus pada fungsional sorgum di masa depan.

Tantangan utama menurutnya ada di packaging. Ini terkait dengan daya tahan Mealk yang hanya bertahan dua hari di suhu ruang, dua minggu di kulkas dan dua bulan di freezer. "Idealnya, kami menggunakan packaging tetrapak, namun investasi yang dibutuhkan sangat besar dan belum memungkinkan untuk kita saat ini. Maka itu untuk packaging kami masih menggunakan botol PET yang sesuai dengan kemampuan kami," katanya.

Selain itu, alumunus Universitas Tarumanegara ini mengungkapkan tantangan lain yaitu terkait edukasi, dalam hal ini branding dan marketing. Mealk merupakan minuman fungsional yang masih baru, tanaman.

“Sorgum pun masih belum begitu populer. Ditambah lagi belum ada satupun minuman Sorgum di Indonesia, bahkan di negara lain pun belum ada minuman berbahan Sorgum yang memiliki fungsi seperti Mealk,” ungkapnya.

Ke depan, lanjut Andhika, bakal ada pengembangan produk fungsional lainnya dalam bentuk Mealk Light. "Nantinya Mealk tidak hanya bisa dikonsumsi oleh kalangan menengah atas, tetapi juga ke bawah," beber Andhika.

Selain itu, ada juga kampanye 'buy 1 give 1', ketika konsumen membeli satu botol Mealk berarti ikut memberikan satu botol untuk anak-anak atau ibu hamil kurang mampu. Tahap awal kampanye ini menyasar wilayah Jakarta dan sekitarnya.
(tar)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1643 seconds (0.1#10.140)