5 Artis Indonesia Hadiri Kunjungan Paus Fransiskus di GBK

Jum'at, 06 September 2024 - 19:03 WIB
loading...
5 Artis Indonesia Hadiri...
Artis Indonesia hadiri kunjungan Paus Fransiskus saat Misa Kudus di GBK. Foto/ Instagram
A A A
JAKARTA – Artis Indonesia hadiri Kunjungan Paus Fransiskus bisa diketahui dalam artikel ini, dari Lyodra bernyanyi dan diberkati Paus hingga Chelsea Islan hadir pada sesi dialog bersama Scholas Occurentes.

Tepat pada Rabu (5/9/2024), Misa Kudus Paus Fransiskus telah sukses dilaksanakan di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) dan stadion Madya, Jakarta pada pukul 17.00 WIB. Misa tersebut dihadiri lebih dari 86 ribu umat Katolik dari berbagai daerah di Indonesia.

Baca Juga: Emosional Maasyarakat Lepas Keberangkatan Paus Fransiskus di Bandara Soetta

Ibadah misa kudus berlangsung khidmat. Jemaat pun mengikuti jalannya ibadah dengan baik yang dipimpin Paus Fransiskus. Ibadah misa kudus sejatinya berakhir sekira pukul 18.15 WIB. Namun, rangkaian acara masih terus berlangsung, termasuk ada penampilan beberapa penyanyi seperti Lyodra.

Selain penyanyi, Lyodra yang turut memeriahkan misa kudus Paus Fransiskus di stadion Gelora Bung Karno. Ada pula sejumlah artis Indonesia yang menjadi bagian dalam kunjungan apostolik Paus Fransiskus di Indonesia. Lantas, siapa saja artis tersebut? Berikut ulasannya.

Artis Indonesia Hadiri Kunjungan Paus Fransiskus

1. Chelsea Islan, Merry Riana, dan Happy Salma

Chelsea Islan, Happy Salma, Nadia Mulya, dan Merry Riana tampak hadir dan ikut terlibat aktif dalam mendampingi Paus Fransiskus serta berinteraksi dengan anak-anak. Dalam pertemuan tersebut, para selebriti ini mengenakan busana serba putih dengan gaya yang beragam.

Salah satu acara yang mencuri perhatian adalah pertemuan Paus Fransiskus dengan komunitas pendidikan Scholas Occurentes di Grha Pemuda, Jakarta Pusat. Acara ini dihadiri oleh sejumlah pesohor Tanah Air yang berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

2. Sisca Ex JKT 48

Berdasarkan pantauan akun Instagram @siscasaras, pada rabu kemarin, rupanya mantan member idol JKT 48 juga hadir dalam misa kudus Paus Fransiskus di stadion Gelora Bung Karno. Melalui postingan storynya, Sisca ditemani sang Ibu selama misa kudus.

3. Ben Joshua

Aktor Ben Joshua hadir di acara misa tersebut bersama sang ibunda tercinta. Beberapa momen sebelum misa dimulai pun dibagikan Ben lewat akun Instagram pribadinya.

“Gokil nyokap gue, rela jalan jauh demi misa bareng Paus di dalam GBK," tulis Ben.

Tak hanya itu, Ben juga terlihat memposting sebuah artikel detik-detik kedatangan Paus Fransiskus di Indonesia pada Rabu (4/9/2024). Unggahan tersebut Ben ungkap dirinya tidak sabar untuk bertemu Paus saat misa kudus.

4. Olga Lydia

Selain, Chelsea Islan, Happy Salma, Nadia Mulya, dan Merry Riana tampak hadir dan ikut terlibat aktif dalam mendampingi Paus Fransiskus. Ternyata, aktris Olga Lydia juga hadir dalam acara yang sama dengan Happy Salma.

Hal ini terlihat dalam Instagram @olgaly_dia, unggahan tersebut dirinya berfoto bersama Happy Salma dan Nadia Mulya sambil menunggu kedatangan Paus Fransiskus.

“Bertemu 2 perempuan hebat di acara kunjungan Paus di Graha Pemuda bersama @scholasoccurrentes, @happysalma dan @nadiamulya yang sedang zoom sambil make up sambil nunggu Paus dan sambil berfoto tentunya,” ungkap Olga.


5. Delon Thamrin

Penyanyi Delon Thamrin tak melewatkan untuk menghadiri Misa Akbar bersama Paus Fransiskus di Stadion Utama GBK, Jakarta Pusat, Kamis (5/9/2024).

Delon datang bersama istrinya, Aida Chandra. Runner-up Indonesian Idol musim pertama ini membagikan unggahan suasana saat misa kudus berlangsung kemarin sore.

MG/Anastasia Wisalya Karini
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1091 seconds (0.1#10.140)