Posisi Pangeran Harry di Keluarga Kerajaan Terancam Digantikan sang Sepupu

Minggu, 29 September 2024 - 16:40 WIB
loading...
Posisi Pangeran Harry...
Posisi Pangeran Harry di Keluarga Kerajaan terancam digantikan sang sepupu, Putri Beatrice dan Putri Eugenie yang merupakan anak dari Pangeran Andrew. Foto/People
A A A
INGGRIS - Posisi Pangeran Harry di Keluarga Kerajaan terancam digantikan sang sepupu, Putri Beatrice dan Putri Eugenie yang merupakan anak dari Pangeran Andrew. Keduanya diincar untuk peran kerajaan setelah mereka berhasil mengalahkan popularitas Harry di New York.

Saat ini Putri Beatrice dan Putri Eugenie tidak memiliki peran resmi di Kerajaan Inggris setelah Raja Charles III merampingkan Keluarga Kerajaan. Namun, seorang sumber yakin mereka masih bisa memiliki masa depan sebagai bangsawan dengan mengambil alih posisi Pangeran Harry.

Dilansir dari Express, Minggu (29/9/2024), Editor Buku Harian Daily Mail Richard Eden mengatakan Pangeran William diperkirakan bisa bersandar pada sepupunya itu saat ia menjadi raja dibandingkan sang adik, Harry,

Hal ini terjadi setelah Beatrice, dan adik perempuannya Eugenie, mendukung William di sebuah pesta kebun pada bulan Mei saat Kate Middleton fokus menjalani perawatan kanker. Eugenie, dan sepupunya, Zara Tindall, dianggap sebagai "sekutu utama" bagi William.



Posisi Pangeran Harry di Keluarga Kerajaan Terancam Digantikan sang Sepupu

Foto/People

Di sisi lain, Harry dan Beatrice menghadiri berbagai acara di New York baru-baru ini. Beatrice hadir di Youth Impact Council, sementara suami Meghan Markle itu menyampaikan pidato di Climate Week.

“Ada spekulasi tentang kemungkinan Pangeran Harry kembali ke beberapa tugas kerajaan. Namun, di New York Climate Week, semua pembicaraan adalah tentang peran yang lebih besar di Kerajaan untuk salah satu sepupunya, yang juga berada di kota itu,” kata Eden.

“Raja Charles dikatakan tidak melihat peran sebagai pekerja kerajaan bagi keponakannya, tetapi ada tanda-tanda bahwa Pangeran William dapat melihat nilai dalam bersandar pada sepupunya ketika ia akhirnya naik takhta,” tambahnya.

Ibu mereka, Sarah Ferguson, mengungkap kepada Eden bahwa Beatrice dan Eugenie luar biasa dalam apa yang mereka lakukan. “Saya selalu mengajarkan mereka bahwa jika Anda merasa buruk tentang diri sendiri, berikan kepada orang lain dan Anda akan merasa lebih baik," ucap Sarah.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Popularitas Kate Middleton...
Popularitas Kate Middleton Menurun, Warga Amerika Lebih Menyukai Pangeran Harry
Pangeran Harry Ancam...
Pangeran Harry Ancam Raja Charles, Tidak Buat Putusan atas Gelar Meghan Markle
Meghan Markle Tolak...
Meghan Markle Tolak Memutuskan Hubungan dengan Keluarga Kerajaan
Pangeran William Dipaksa...
Pangeran William Dipaksa Berbaikan dengan Harry sebelum Jadi Raja
Ratu Camilla Sebut Kate...
Ratu Camilla Sebut Kate Middleton Beda Kasta dengan Pangeran William, Tak Selevel
3 Kasus Perselingkuhan...
3 Kasus Perselingkuhan Kerajaan Inggris Paling Menggemparkan, Raja Charles III-Ratu Camilla Melegenda
Profil Putri Beatrice,...
Profil Putri Beatrice, Anak Pangeran Andrew yang Diguncang Isu Perselingkuhan
Kate Middleton Dikeluarkan...
Kate Middleton Dikeluarkan dari Unggahan Keluarga Kerajaan, Dinilai Tidak Sopan
Meghan Markle Kesal...
Meghan Markle Kesal Pangeran Harry Gelar Pertemuan Rahasia dengan Kate Middleton
Rekomendasi
Kontra Australia dan...
Kontra Australia dan Bahrain, Patrick Kluivert Perbaiki Nutrisi Pemain Timnas Indonesia!
8 Merek Ban Paling Berharga...
8 Merek Ban Paling Berharga pada Tahun 2024
BRICS: Tidak Ada yang...
BRICS: Tidak Ada yang Akan Percaya Dolar AS Lagi!
Berita Terkini
Sinopsis Sinetron Cinta...
Sinopsis Sinetron Cinta Yasmin, Kamis 13 Maret 2025: Penemuan Jejak Rangga
6 menit yang lalu
Popularitas Kate Middleton...
Popularitas Kate Middleton Menurun, Warga Amerika Lebih Menyukai Pangeran Harry
44 menit yang lalu
Celine Evangelista Menangis...
Celine Evangelista Menangis Cium Kakbah, Perjalanan Perdana ke Tanah Suci usai Mualaf
1 jam yang lalu
Celine Evangelista Umrah...
Celine Evangelista Umrah Perdana usai Mualaf: Aku Bersaksi Tidak Ada Tuhan Selain Allah
2 jam yang lalu
Profil dan Biodata Bobon...
Profil dan Biodata Bobon Santoso Youtuber Masak yang Kini Mualaf, Istrinya Langsung Unfollow
2 jam yang lalu
Pangeran Harry Ancam...
Pangeran Harry Ancam Raja Charles, Tidak Buat Putusan atas Gelar Meghan Markle
3 jam yang lalu
Infografis
3 Kapal Perusak Tipe...
3 Kapal Perusak Tipe 055 China Berlatih di Berbagai Wilayah Laut
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved