Brand Gaya Hidup Ini Luncurkan Kampanye 50 Tahun Made for You Since 1975

Selasa, 25 Maret 2025 - 11:19 WIB
loading...
Brand Gaya Hidup Ini...
Selama setengah abad, TUMI merancang produk yang terinspirasi perjalanan para pelanggannya. Foto/ ist
A A A
SURABAYA- Selama setengah abad, TUMI merancang produk yang terinspirasi perjalanan para pelanggannya. Merek gaya hidup internasional ini pun telah meluncurkan kampanye peringatan 50 tahun bertajuk "Made for You Since 1975”, pada 18 Februari 2025 lalu.

Kampanye yang diabadikan fotografer gaya hidup ternama Christopher Anderson dan disutradarai oleh Nim Kyong Ran, mengeksplorasi hubungan pribadi antara produk-produk ikonik TUMI dan orang-orang yang menggunakannya.

Kampanye ini menjadi jendela ke dalam kehidupan pelanggan, menyoroti fitur serbaguna koper dan tas punggung TUMI dalam berbagai adegan dinamis.

Difilmkan di destinasi indah Lisbon, Portugal, film ini mengikuti perjalanan karakter dari berbagai latar belakang dengan gaya hidup yang beragam, membawa koleksi ikonik TUMI, termasuk Alpha, Voyageur, dan 19 Degree, koleksi abadi yang telah mendefinisikan merek ini selama bertahun-tahun.

Film ini menampilkan produk-produk ikonik dan terlaris TUMI: Alpha International Dual Access Carry-On dan Voyageur Celina Backpack, yang mencerminkan perpaduan khas TUMI antara fungsionalitas, daya tahan, dan desain elegan.

Alpha International Dual Access Carry-On menawarkan inovasi dalam pengorganisasian dan aksesibilitas yang mudah, menjadikannya pilihan ideal bagi para pelancong yang sering bepergian.

Voyageur Celina Backpack menggabungkan estetika premium dengan kepraktisan, sempurna untuk penggunaan sehari-hari atau sebagai pendamping perjalanan yang stylish.

Direktur Kreatif TUMI, Victor Sanz, mengatakan, di ulang tahun emas ini, ingin menghormati koleksi inti yang telah menjadi dasar dari merek TUMI, didesain dengan tujuan untuk menyempurnakan perjalanan pelanggan.

“Tonggak sejarah ini merayakan masa depan sambil tetap mempertahankan hal-hal yang paling dicintai pelanggan dari merek kami selama lebih dari 50 tahun: ketahanan, kemudahan, fungsionalitas, dan keindahan yang tak lekang oleh waktu. Sepanjang tahun ini, kami akan terus berkembang dan berinovasi, membentuk masa depan desain perjalanan dan gaya hidup,” paparnya.

Selama 50 tahun, TUMI telah menciptakan produk perjalanan dan gaya hidup kelas dunia yang dirancang untuk meningkatkan pengalaman perjalanan bagi pelanggan di seluruh dunia.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Gandeng HighEnd, Natswear...
Gandeng HighEnd, Natswear Hadirkan Koleksi Lebaran Khas Timur Tengah
Kilau Wastra, Althafunissa...
Kilau Wastra, Althafunissa Perkenalkan Koleksi Eksklusif di IN2MF 2024
Tenun Troso Jepara:...
Tenun Troso Jepara: Keunikan Tradisi yang Kini Mendunia
Anak Syahrini Kenakan...
Anak Syahrini Kenakan Kaus Kaki Seharga UMR, Netizen: Biaya Hidup Gue
Gaya Busana Mewah Meghan...
Gaya Busana Mewah Meghan Markle di Acara Masak Netflix, Kenakan Busana Puluhan Juta
Christy Ng Ekspansi...
Christy Ng Ekspansi ke Indonesia, Buka Gerai Pertama di Jakarta
Meghan Markle Alami...
Meghan Markle Alami Krisis Identitas, Efek Gaya Hidup Penuh Pencitraan
Gaya Hidup Tom Hanks...
Gaya Hidup Tom Hanks Mengelola Diabetes, Makan Biji-bijian hingga Rutin Olahraga
Kate Middleton Marah...
Kate Middleton Marah Busananya Jadi Sorotan, Istana Keluarkan Aturan Ketat
Rekomendasi
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Max Rabu 26 Maret 2025, Klaim Sekarang!
5 Fakta Timnas Indonesia...
5 Fakta Timnas Indonesia Usai Hancurkan Bahrain: Asa Piala Dunia Terjaga!
Telkom Solution Hadirkan...
Telkom Solution Hadirkan Solusi Digital Inovatif untuk Segmen Bisnis Enterprise
Berita Terkini
Meghan Markle Kembali...
Meghan Markle Kembali Bikin Raja Charles Takut, Gegara Podcast Barunya
48 menit yang lalu
Girang Timnas Indonesia...
Girang Timnas Indonesia Menang, Raffi Ahmad Peluk Erick Thohir
1 jam yang lalu
Meghan Markle Bakal...
Meghan Markle Bakal Buka Rahasia di Podcast Barunya Mulai April, Singgung Keluarga Kerajaan?
2 jam yang lalu
Isyana Sarasvati Rasakan...
Isyana Sarasvati Rasakan Atmosfer GBK: Gak akan Aku Lupakan
2 jam yang lalu
Jennifer Coppen Dilirik...
Jennifer Coppen Dilirik Justin Hubner saat Unggah Nonton Timnas Indonesia di GBK
3 jam yang lalu
Atta Halilintar Tiru...
Atta Halilintar Tiru Selebrasi Ole Romeny, Ternyata Ini Makna Gaya Tangan di Bawah Dagu
4 jam yang lalu
Infografis
Hati-hati, Ini 5 Efek...
Hati-hati, Ini 5 Efek Puasa Tanpa Sahur bagi Kesehatan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved