Meski Nikmat, 4 Makanan Ini Bisa Rusak Sperma Pria

Senin, 12 Oktober 2020 - 18:47 WIB
loading...
Meski Nikmat, 4 Makanan...
Pola makan bisa berdampak besar pada kesehatan seksual pria dan khususnya jumlah sperma. Foto Ilustrasi/Getty Images/Thinkstock
A A A
JAKARTA - Baru-baru ini sebuah penelitian menemukan bahwa makanan olahan atau junk food dapat menyebabkan gangguan kesehatan seksual pria, di mana makanan olahan berlemak tinggi bisa membuat kerusakan pada sperma.

Penelitian yang dilakukan di Universitas Harvard mempelajari lebih dari 3.000 pria berusia antara 18 hingga 20 tahun. Penelitian itu menemukan bahwa pria yang mengikuti diet vegetarian yang kaya buah-buahan dan sayuran serta pria yang makan ayam dan ikan memiliki jumlah sperma yang lebih tinggi dibandingkan mereka yang mengonsumsi daging olahan dan junk food.

( )

Berdasarkan penelitian ini disimpulkan bahwa pola makan bisa berdampak besar pada kesehatan seksual dan khususnya jumlah sperma. Berikut adalah empat jenis makanan atau kelompok makanan yang harus Anda hindari karena dapat merusak kesuburan serta jumlah sperma, seperti dilansir dari laman Times Now News, Senin (12/10).

1. Daging Olahan
Sebuah metode diet di dunia Barat yang mengandung daging olahan telah dikaitkan dengan berkurangnya jumlah sperma dalam penelitian oleh Universitas Harvard. Beberapa penelitian lain juga mengaitkan konsumsi daging olahan dengan perubahan motilitas sperma.

Dianjurkan agar Anda mengurangi asupan daging olahan seperti hot dog, salami, daging sapi, dan bacon dari kebiasaan makan sehari-hari untuk mengurangi risiko berkurangnya jumlah sperma.

2. Minuman Berkarbonasi
Minuman berkarbonasi atau minuman olahraga dan minuman serupa dapat berdampak buruk pada kesehatan sperma. Sebuah studi yang diterbitkan dalam Human Reproduction menemukan bahwa konsumsi minuman berkarbonasi dapat berbahaya bagi sperma karena menyebabkan motilitas sperma yang buruk.

( )

3. Keju dan Produk Susu Penuh Lemak
Studi lain yang diterbitkan dalam Human Reproduction menemukan bahwa konsumsi keju dan produk susu full-fat seperti susu full-cream dapat berdampak buruk pada jumlah sperma pria. Sementara susu memang memberikan beberapa nutrisi yang sangat penting bagi tubuh seperti kalsium dan vitamin D, namun dampaknya terhadap jumlah sperma terbukti negatif.

4. Produk Kedelai
Produk kedelai mengandung fitoestrogen, senyawa mirip estrogen yang berasal dari tanaman. Asupan kedelai berlebihan dapat mengurangi jumlah sperma karena isoflavon kedelai dikaitkan dengan konsentrasi sperma yang rendah.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1956 seconds (0.1#10.140)