Camilan Enak dan Sehat untuk Diet Keto

Senin, 12 Oktober 2020 - 22:52 WIB
loading...
Camilan Enak dan Sehat...
Diet keto bertujuan untuk meregulasi pola makan. Foto Ilustrasi/Istimewa
A A A
JAKARTA - Saat ini banyak sekali jenis diet bermunculan, mulai diet golongan darah sampai yang populer seperti diet keto . Kebanyakan orang memulai diet karena menyadari pentingnya menjaga kesehatan sejak dini.

Namun, sebagian orang yang suka ngemil sebenarnya tetap bisa makan camilan, namun harus pilih-pilih apa yang sesuai dengan jenis diet, termasuk diet keto yang termasuk ketat, yaitu tidak boleh ada asupan gula maupun karbohidrat kecuali hanya 5%.

Diet keto sendiri bertujuan untuk meregulasi pola makan. Dengan diet keto ini, Anda akan mengonsumsi hidangan yang memiliki kadar karbohidrat rendah, sebisa mungkin kurang dari 50 gram dalam sehari. Kalau biasanya tanpa diet keto seseorang akan mengonsumsi karbohidrat sekitar 50% dari makanan mereka, dengan diet keto Anda disarankan mengonsumsi 5%-10% saja. Selain itu, konsumsi nutrisi akan digantikan oleh asupan lemak dan protein.

( )

Kata “keto” berasal dari “keton.” Keton adalah sebuah senyawa kimia yang didapatkan ketika hati (liver, bukan heart) berhasil memecahkan senyawa-senyawa yang berasal dari lemak yang dikonsumsi. Memang, biasanya energi yang digunakan sehari-hari berasal dari karbohidrat, yaitu glukosa yang telah dipecah menjadi senyawa yang bisa diserap oleh tubuh. Dengan diet keto, karena tidak mengonsumsi karbohidrat, akhirnya tubuh menyerap energi yang berasal dari lemak yang Anda konsumsi.

Pada dasarnya, diet keto adalah pola makan yang bisa Anda gunakan untuk menurunkan berat badan, beserta manfaat-manfaat lain yang dapat membuat Anda lebih sehat. Tapi, jangan lupa untuk berkonsultasi dengan dokter gizi agar bisa menjalankan diet keto secara lebih aman.

Meski menjalankan diet keto, tentu kebiasaan ingin ngemil masih bisa dilakukan dengan catatan memperhatikan bahan dasar camilan yang Anda buat. Annas Ahmad, Praktisi dan Penulis Buku Diet Keto, memberikan beberapa pilihan sehat camilan untuk Anda yang menjalani diet keto seperti berikut ini.

1. Jenis Kerupuk dari Kulit Ikan
Beberapa waktu lalu camilan gurih renyah sejenis kerupuk yang terbuat dari kulit ikan seperti salmon skin sempat populer. Selain rasanya enak, salmon skin yang diambil dari kulit ikan salmon juga memiliki banyak kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh seperti protein dan asam lemak omega 3.

Salmon skin yang aslinya sudah gurih dan renyah ini juga biasanya ditambahkan dengan balutan rasa salted egg yang membuatnya semakin enak.

2. Cake dari Tepung Almond atau Tepung Kelapa
Prinsip dasar diet keto adalah meminimalisir konsumsi karbohidrat. Jadi pada dasarnya Anda tetap bisa makan kue kesukaan asalkan bahan dasar tepung terigu diganti dengan jenis produk nabati seperti tepung almond dan tepung kelapa.

Adapun pemanisnya yang biasanya menggunakan gula pasir maupun jenis brown sugar juga harus diganti dengan pemanis alternatif seperti stevia yang lebih tepat untuk asupan diet keto.

3. Camilan Buah
Buah adalah kategori camilan yang paling mudah dipersiapkan. Anda hanya perlu memotong buah tanpa mengolahnya lagi. Namun, pilihlah buah yang diperbolehkan untuk diet keto misalnya alpukat yang kaya kandungan vitamin K, vitamin C, vitamin E, vitamin B5, folat, zat besi, fosfor, magnesium, dan nutrisi baik lain.

Alpukat kualitas bagus yang telah matang sempurna juga sudah enak tanpa diberi tambahan apapun. Selain alpukat, buah lain yang disarankan untuk camilan adalah jenis beri-berian seperti blueberry dan strawberry yang kaya antioksidan.

(Baca Juga: 6 Makanan Kaya Serat yang Membantu Menurunkan Berat Badan )

4. Biji-Bijian dan Kacang-Kacangan
Salah satu jenis camilan yang enak dinikmati sebagai kudapan adalah kuwaci atau biji bunga matahari dan jenis kacang-kacangan seperti kacang hijau sampai kacang almond. Termasuk biji-bijian, cokelat bisa dijadikan camilan namun pilih dark cokelat dan tanpa gula.

Sementara dengan cita rasa gurih dan hanya dipanggang, kacang sudah enak. Namun, menurut Annas, camilan kacang ini perlu dibatasi hanya segenggam per hari. Karena bagaimana pun Anda yang menjalani diet keto memang harus mengatur juga jumlah asupan kalori per hari.

“Cukup satu genggam saja, sayang bila berlebihan dan memang lebih baik dibatasi,” sebut Annas saat dihubungi SINDOmedia.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2283 seconds (0.1#10.140)