Penyanyi Jadi Aktor, Wali Kaget sekaligus Senang Masuk Nominasi Silet Awards 2020

Minggu, 25 Oktober 2020 - 19:10 WIB
loading...
Penyanyi Jadi Aktor,...
Para nominator Sinetron Tersilet di Silet Awards 2020. Foto/IG @officialrcti
A A A
JAKARTA - Sinetron "Amanah Wali 4" mendapat nominasi dalam "Silet Awards 2020" untuk kategori Sinetron Tersilet. "Amanah Wali" bersaing dengan lima nominator lain yakni "Dunia Terbalik", "Perempuan Pilihan", "Preman Pensiun 4", "Putri Untuk Pangeran", dan "Tukang Ojek Pengkolan".

Para personel band Wali sebagai pemeran utama dalam sinetron tersebut tidak menyangka kalau mereka menjadi salah satu nominator dalam ajang bergengsi bagi artis dan sinetron ini.

“Kami senang bisa menjadi salah satu nominator di "Silet Awards 2020". Tidak menyangka juga sih dan kaget karena saya bukan aktor, tapi penyanyi. Yang jelas, terima kasih kepada Silet,” kata Fa’ank, vokalis band Wali, Minggu (25/10).

( )

Meski kaget, namun pada kenyatannya "Amanah Wali" sudah beberapa kali meraih penghargaan dalam berbagai ajang. Terakhir, "Amanah Wali 4" mendapatkan award sebagai "Program Ramadhan Terpopuler" dalam ajang "Indonesian Televison Awards 2020" bulan lalu.

Tidak hanya Sinetron Tersilet, para pemain "Amanah Wali 4" juga menjadi nominator dalam tiga kategori lain yakni Aktor Tersilet (Fa’ank), Pemeran Ikonik Tersilet (Bule Wiwik), dan Pasangan Sinetron Tersilet (Fa’ank-Fatin).

“Saya sama Fatin memang selalu disandingkan dari " Amanah Wali " season 1 sampai 4. Tapi, dari awal sampai sekarang saya dan Fatin tidak jadi-jadi (dalam ceritanya). Kalau jadi, nanti ceritanya nggak seru,” kata Fa’ank, bercanda.

Saat ini band Wali memang lebih sering mengambil peruntungan di dunia akting ketimbang musik. Kendati demikian, Fa’ank menyatakan kalau dirinya tetap lebih suka menjadi penyanyi ketimbang aktor.

“Tapi, yang penting waktunya pas. Kalau ditanya, lebih enak jadi penyanyi atau aktor? Ya lebih enak jadi penyanyi. Tapi, kalau waktunya, pas jadi aktor kenapa nggak? Yang penting waktunya pas dan berkah,” ujar Fa’ank.

"Silet Awards 2020" akan tayang secara langsung di RCTI pada Selasa (27/10) mendatang mulai pukul 21.15 WIB. Selain penyerahan penghargaan, "Malam Puncak Silet Awards 2020" juga bakal dimeriahkan oleh beberapa performer antara lain BCL, Lyodra, Tiara Andini, Ziva Magnolya, Rizki Ridho, serta aksi Rommy Rafael dan magician Bow Vernon. Host untuk acara malam puncak nanti adalah Ayu Dewi dan Jessica Iskandar.

( )

Bagi Anda yang ingin berpartisipasi memilih artis ataupun sinetron untuk menjadi juara dalam "Silet Awards 2020" bisa melakukan vote dengan cara sebagai berikut.

INSTAGRAM
1. Follow Instagram @officialrcti
2. Pilih posting-an kategori untuk vote
3. Like posting-an tersebut
4. Vote dengan cara comment di posting-an kategori yang ada, dengan format:
#VOTESILETAWARDS2020Kode Nominasi
5. Satu akun hanya berlaku untuk satu kali vote per kategori per hari (Dapat melakukan vote kembali keesokan harinya)
6. Periode vote: 6 Oktober - 26 Oktober 2020 (Pukul 00.00 WIB)

FACEBOOK
1. Like Fanpage RCTI
2. Pilih dan like posting-an yang terdapat pada wall Fanpage
3. Vote dengan cara comment di posting-an kategori yang ada, dengan format:
#VOTESILETAWARDS2020 Kode Nominasi
4. Satu akun hanya berlaku untuk satu kali vote per kategori per hari (Dapat melakukan vote kembali keesokan harinya)
5. Periode vote: 6 Oktober - 26 Oktober 2020 (Pukul 00.00 WIB)

RCTI+
1. Download Aplikasi RCTI+ dan registrasi menggunakan email atau nomer HP
2. Pilih banner Silet Awards 2020
3. Baca term and condition dan pilih setuju
4. Pilih kategori yang ingin di voting
5. Pilih nominasi yang ingin di-voting
6. Periode vote: 6 Oktober - 26 Oktober 2020 (Pukul 00.00 WIB).
7. Voting sebanyak-banyaknya.

Daftar Nominasi SILET AWARDS 2020

PASANGAN TERSILET (Kode: F)

1. ATTA HALILINTAR - AUREL HERMANSYAH F1

2. BILLY SYAHPUTRA - AMANDA MANOPO F2

3. DORY HARSA - NELLA KHARISMA F3

4. REY MBAYANG - DINDA HAUW F4

5. SULE - NATHALIE HOLSCHER F5

AKTRIS TERSILET (Kode: A)

1. FELICYA ANGELISTA A1

2. LANIA FIRA A2

3. NAYSILLA MIRDAD A3

4. RANTY MARIA A4

5. SINTYA MARISCA A5

AKTOR TERSILET (Kode: B)

1. FA'ANK B1

2. RANDY MARTIN B2

3. RIZA SYAH B3

4. SUTAN SIMATUPANG B4

5. VERRELL BRAMASTA B5

ASMARA TERSILET (Kode: G)

1. CITA CITATA G1

2. JENITA JANET G2

3. JESSICA ISKANDAR G3

4. LAUDYA CYNTHIA BELLA G4

PEMERAN IKONIK TERSILET (Kode: C)

1. AMING C.A.I. (DUNIA TERBALIK) C1

2. BABE NAIM (TUKANG OJEK PENGKOLAN) C2

3. BULE WIWIK (AMANAH WALI) C3

4. EMAK (PREMAN PENSIUN) C4

5. PAK REGAR (PUTRI UNTUK PANGERAN) C5

KEHIDUPAN TERSILET (Kode : H)

1. JENITA JANET H1

2. JESSICA ISKANDAR H2

3. REY UTAMI H3

4. RIZKI 2R H4

5. VICKY PRASETYO H5


PASANGAN SINETRON TERSILET (Kode : I)

1. ACENG - INEZ (DUNIA TERBALIK) I1

2. ATTA - CITRA (PUTRI UNTUK PANGERAN) I2

3. FA'ANK - FATIN (AMANAH WALI) I3

4. KEMED - EROS (SEBELUM DUNIA TERBALIK) I4

5. PUTRI - PANGERAN (PUTRI UNTUK PANGERAN) I5

SINETRON TERSILET (Kode: D)

1. AMANAH WALI 4 D1

2. DUNIA TERBALIK D2

3. PEREMPUAN PILIHAN D3

4. PREMAN PENSIUN 4 D4

5. PUTRI UNTUK PANGERAN D5

6. TUKANG OJEK PENGKOLAN D6

VLOGGER KELUARGA TERSILET (Kode: E)

1.BAIM PAULA E1

2. GEN HALILINTAR E2

3. RANS ENTERTAINMENT E3

4. THE HERMANSYAH A6 E4

PENDATANG BARU TERSILET (Kode : J)

1. HARINI SONDAKH J1

2. LANIA FIRA J2

3. LYODRA J3

4. TIARA ANDINI J4

5. ZIVA MAGNOLYA J5
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0836 seconds (0.1#10.140)