Konflik dengan Sang Ayah, Hakim Tolak Permintaan Britney Spears

Jum'at, 13 November 2020 - 12:01 WIB
loading...
Konflik dengan Sang...
Keinginan Britney Spears untuk mendepak ayahnya, Jamie Spears dari perannya sebagai konservatori sejumlah aset miliknya, pupus sudah. Pengadilan menolaknya. Foto/Instagram.
A A A
LOS ANGELES - Keinginan Britney Spears untuk bisa “mendepak” sang ayah Jamie Spears dari perannya sebagai konservatori sejumlah aset miliknya, pupus sudah.

Pada Rabu (11/11), Variety melaporkan bahwa pengadilan Los Angeles menolak aplikasi tersebut. Meskipun hakim menolak untuk menangguhkan Jamie dari konservatorinya, namun hakim tidak mengesampingkan petisi pencopotan atau skorsing di masa mendatang. (Baca juga: Rapper Mo3 Tewas Ditembak )

“Klien saya memberi tahu saya bahwa dia takut pada ayahnya. "Dia tidak akan tampil lagi jika ayahnya masih bertanggung jawab atas kariernya,” terang pengacara Britney, Samuel D. Ingham III, kepada hakim.

Sementara, pengacara Jamie, Vivian Thoreen, berpendapat di bawah konservatorinya, sang ayah bisa membantu meringankan hutang Britney dan meningkatkan kekayaan bersihnya hingga USD60 juta.

Seperti diketahui, Jamie menjadi pelindung hukum penyanyi berusia 38 tahun itu pada 2008 setelah dirinya mengalami masalah kesehatan mental dan gangguan publik pada tahun sebelumnya.

Dikutip Pop Sugar, pada 2019, dia menjadi satu-satunya konservator setelah pengacara Andrew Wallet mengundurkan diri. Saat itu, perusahaan keuangan Bessemer Trust telah ditunjuk sebagai “coconservator”.

Berita tentang kasus Britney ini ramai di media sosial dan memunculkan kampanye #FreeBritney. Kampanye ini mengklaim jika ayah Britney mengendalikannya di luar keinginannya. Sementara Britney tidak pernah secara terbuka membahas situasi tersebut. Britney diduga meminta agar ayahnya “dicabut” dari perannya sebagai konservatori awal tahun ini, tetapi peran ini malah diperpanjang hingga Februari 2021.

Dikutip BBC, Britney tidak mengendalikan urusan keuangannya atau banyak keputusan kariernya sejak 2008 berdasarkan perjanjian yang ditetapkan pengadilan.

Konservatori biasanya diberikan untuk individu yang tidak dapat membuat keputusan sendiri, seperti penderita demensia atau penyakit mental lainnya. (Baca juga: Rossa Menolak Disebut Gantikan BCL di Indonesian Idol Special Season )

Selama belasan tahun terakhir, ayah dan pengacaranya telah mengatur aset dan kehidupan pribadinya. Termasuk membatasi pengunjung dan berkomunikasi dengan dokter tentang perawatannya.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Sosok Nico Surya, Pria...
Sosok Nico Surya, Pria yang Diduga Selingkuhan Paula Verhoeven Sekaligus Teman Baim Wong
Hotman Paris Bangun...
Hotman Paris Bangun Masjid di Bekasi sebagai Bentuk Syukur atas Kesuksesannya
Apakah Jennifer Coppen...
Apakah Jennifer Coppen dan Justin Hubner Pacaran? Terbaru Kencan di London
Profil dan Biodata Jennifer...
Profil dan Biodata Jennifer Coppen yang Kencan dengan Justin Hubner di London
Justin Bieber Dituduh...
Justin Bieber Dituduh Terlibat Aliran Sesat, Sahabat Langsung Menjauh
Rayen Pono Adukan Ahmad...
Rayen Pono Adukan Ahmad Dhani ke MKD Atas Dugaan Penghinaan Marga
Ashanty Lulus Ujian...
Ashanty Lulus Ujian Proposal Disertasi S3, Raih Nilai A
Melly Goeslaw Akui Oplas...
Melly Goeslaw Akui Oplas usai Wajahnya Disebut Berubah: Bayar Pakai Duit Sendiri
Barack Obama dan Michelle...
Barack Obama dan Michelle Kepergok Kencan di Restoran, Redam Rumor Cerai
Rekomendasi
Cara Cek RAM di HP vivo,...
Cara Cek RAM di HP vivo, Pengguna Wajib Tahu!
Cara Mengunci Aplikasi...
Cara Mengunci Aplikasi di HP Infinix, Penting Dipahami!
Ungkap Tantangan Perempuan...
Ungkap Tantangan Perempuan di Politik, Ketua DPP Perindo: Stigma Tak Bisa Lebih Baik
Berita Terkini
Kabar Duka, Bunda Iffet...
Kabar Duka, Bunda Iffet Meninggal Dunia Usai Dirawat di Rumah Sakit
6 menit yang lalu
Richeese Pizza Kini...
Richeese Pizza Kini Hadir di Indonesia, Berikan Sensasi Baru Buat Pecinta Kuliner Tanah Air
3 jam yang lalu
Ammar Zoni Siap Hirup...
Ammar Zoni Siap Hirup Udara Bebas? Ini Penjelasan Kuasa Hukumnya
3 jam yang lalu
Petualangan Seru Wisata...
Petualangan Seru Wisata Kereta di Pegunungan Alpen Swiss, Cuma Rp600 Ribuan!
6 jam yang lalu
Siapa Sahabat Baim Wong...
Siapa Sahabat Baim Wong yang Jadi Teman Curhat Paula Verhoeven di Dalam Kamar?
7 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron 'Terbelenggu Rindu' Eps 221: Usaha Amira dan Biru Dapatkan Sample DNA Arkana
10 jam yang lalu
Infografis
Trump Serius Ancam Iran...
Trump Serius Ancam Iran dengan Kekuatan Militer AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved