Pertama Kalinya! Via Vallen Jadi Juri di Ajang Talent Search The Next Didi Kempot GTV

Rabu, 02 Desember 2020 - 13:10 WIB
loading...
Pertama Kalinya! Via...
Via Vallen siap menjadi juri The Next Didi Kempot. Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - Lagu fenomenal “Sayang” dari Via Vallen berhasil memberinya gelar sebagai bintang dangdut koplo tanah air yang digemari masyarakat Indonesia. Memulai karir bernyanyi sejak umur 15 tahun membuat Via Vallen mengetahui seluk beluk dunia musik dangdut koplo dan berhasil menyabet berbagai penghargaan musik bergengsi dari tingkat nasional hingga internasional.

Kecintaan Via Vallen terhadap musik dangdut koplo terlihat dari produktifitasnya dalam menciptakan karya – karya baru dan kemampuannya mengikuti trend musik dengan tetap menonjolkan keunikannya sendiri, membuatnya dijuluki Ratu Pop Koplo oleh para penggemarnya.

Baca juga : Ini Alasan Rossa dan Anang Beri Titanium Ticket pada 2 Peserta Indonesian Idol

Untuk pertama kalinya Via Vallen didaulat menjadi juri sebuah program talent search terbaru di GTV : The Next Didi Kempot , sebuah ajang pencarian bakat menyanyi lagu campur sari dan pop jawa. Bersama Inul Daratista, Danang Pradana, Denny Caknan, dan Nur Bayan akan berkolaborasi menyeleksi ribuan talenta muda berbakat yang datang dari seluruh Indonesia.

Juri dengan jam terbang tinggi dalam menyeleksi talenta penyanyi di program talent search dikuasai oleh Diva Dangdut Inul Daratista. Denny Caknan yang mahir menciptakan lagu, Nur Bayan yang dikenal sebagai hits maker lagu pop jawa, Danang Pradana penyanyi yang genius dalam mengaransemen dan berimprovisasi pada sebuah lagu, serta Via Vallen sebagai Ratu Pop Koplo, pastinya punya kriteria yang berbeda dalam menetukan talenta yang terbaik.

Disisi lain, The Next Didi Kempot akan dipandu oleh dua host berpengalaman, Andhika Pratama dan Irfan Hakim dan ditemani oleh Sintya Marisca yang dikenal dengan joget ambyar-nya serta pintar menghidupkan suasana. Lima juri dengan latar belakang yang unik serta pemilihan genre musik yang fokus pada jenis campursari yang sedang hits di kalangan millennials, talent search The Next Didi kempot dipastikan akan menjadi tontonan yang sangat menarik.

Baca juga : Peserta Indonesian Idol Ini Menunggu 8 Tahun untuk Dapat Golden Ticket dari Anang

Keragaman ini akan menjadi konflik yang pantas dinikmati sebagai tayangan hiburan yang lengkap. Ada sensasi drama audisi, ada talenta penyanyi yang merdu melantunkan lagu campursari, ada host yang siap memandu acara dengan komentar yang segar ditemani Si Ratu Ambyar! Penasaran? Hari ini, para calon bintang penerus Didi Kempot siap untuk segera beraksi!

Saksikan perjuangan para talenta muda penerus cita-cita sang legenda : The Next Didi Kempot, Mulai 2 Desember 2020, Setiap Rabu Jam 7 Malam di GTV. Program The Next Didi Kempot juga bisa disaksikan di aplikasi RCTI+ atau di www.rctiplus.com.
(wur)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Its Family Time! Bikin...
It's Family Time! Bikin Pagi si Kecil Lebih Seru Bareng Cocomelon & Sahabat di GTV!
Its Family Time! Liburan...
It's Family Time! Liburan Gak Harus Mahal, saatnya Eksplor Hidden Gem Unik di Eksplorazi GTV!
Its Family Time! yang...
It's Family Time! yang Pasti Chef Approved Aja Nggak Sih? Jelajahi Makanan Viral dan Unik di Rating 5 GTV!
It’s Family Time!...
It’s Family Time! Chilling Setelah Beraktivitas, Nonton Deretan Film Blockbuster Di Big Movies Platinum GTV!
Its Family Time! Waktunya...
It's Family Time! Waktunya Istirahat dari Rutinitas Kerja, Bareng Second Account dan My Comic Boyfriend di GTV!
Its Family Time! Siap-siap...
It's Family Time! Siap-siap Ngakak Bareng Shaun dan Domba-domba Lucu yang Idenya Selalu Out Of The Box di GTV!
Its Family Time! Program...
It's Family Time! Program Baru GTV Ajak Kamu Berpetualang Temukan Surga di Penjuru Indonesia Bersama Petualang Cantik!
Its Family Time! Update...
It's Family Time! Update Makanan Viral Chef Approved Sambil Update Wawasan Kuliner di Rating 5 GTV!
Its Family Time! Sambil...
It's Family Time! Sambil Nunggu Tabungan Terkumpul, Eksplorazi GTV Jadi Tontonan Baru Buat Cek Destinasi Terbaik Ala Gen-Z!
Rekomendasi
Deretan Gedung Pendidikan...
Deretan Gedung Pendidikan Garapan Waskita, Lengkap dengan Nilai Proyeknya
Jurus Pramono Bereskan...
Jurus Pramono Bereskan Parkir Liar dengan Sistem Digitalisasi Tanpa Uang Tunai
GAC Aion Meluncurkan...
GAC Aion Meluncurkan EARTH di Shanghai Auto Show 2025, Berteknologi AI Supercerdas
Berita Terkini
Kondisi Terkini Fachri...
Kondisi Terkini Fachri Albar usai Ditangkap Kasus Narkoba, Polisi Pastikan Sehat
3 jam yang lalu
Profil Hailey Baldwin,...
Profil Hailey Baldwin, Istri Justin Bieber yang Ternyata Menderita Kista Ovarium
3 jam yang lalu
Drama Korea A Shop For...
Drama Korea A Shop For Killer Lanjut Season 2, Tayang Perdana 2026
3 jam yang lalu
5 Fakta Hailey Bieber...
5 Fakta Hailey Bieber yang Mengaku Punya Dua Kista Ovarium
4 jam yang lalu
15 Contoh Ucapan Galungan...
15 Contoh Ucapan Galungan dan Kuningan 2025 Bahasa Bali untuk Teman hingga Keluarga Besar
4 jam yang lalu
Wujudkan Mimpi Menjadi...
Wujudkan Mimpi Menjadi Bintang Dangdut, MNCTV Hadirkan Program Terbaru Dangdut 24 Karat Karaoke Dadakan
4 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved