Inul Daratista Lunasi Utang Talenta Berbakat di The Next Didi Kempot GTV

Kamis, 03 Desember 2020 - 12:04 WIB
loading...
Inul Daratista Lunasi...
Suasana haru terjadi di panggung The Next Didi Kempot pada Rabu (2/12) malam. Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - Episode perdana tayangan talent search The Next Didi Kempot pada Rabu (2/12) pukul 19.00 WIB langsung membuat ambyar penonton di studio. Kolaborasi lima juri yaitu Inul Darartista , Via Vallen, Danang Pradana, Denny Caknan, dan Nur Bayan yang saling mengisi, membangun chemistry yang kuat, ditambah interaksi dua host yang bikin rame, Irfan Hakin dan Andhika Pratama, menjadikan program ini sangat menghibur.

Kekuatan juri dan host tersebut melahirkan atmosfer sejuta rasa yang muncul di atas panggung The Next Didi Kempot. Komentar penuh canda yang mengundang tawa, cerita para kontestan yang menggugah hati, serta penampilan bernyanyi talenta muda dan para juri mampu membawa perasaan yang tumpah ruah bagi penonton!

( )

Dibuka dengan Danang Pradana yang memamerkan kuatnya vokal yang dimiliki, bersama Inul Daratista dan Cak Denny menyanyikan lagu "Cidro" karya almarhum Didi Kempot. Medley lagu indah ini berlanjut ketika Nur Bayan dan Via Vallen ikut bergabung menyanyikan "Pamer Bojo", salah satu lagu ciptaan sang Legenda yang begitu dicintai oleh masyarakat Indonesia. Penampilan kelima juri yang spektakuler ini menjadi pembuka yang begitu megah.

Babak Eliminasi yang diberi nama Episode Aksi Manggung dipenuhi para talenta muda berbakat dari seluruh daerah di Indonesia. Pada setiap episode Aksi Manggung tampil enam kontestan untuk menunjukkan talenta bernyanyinya di hadapan para juri, dan hanya satu kontestan yang akan dipilih untuk maju ke babak final nanti.

Hendi, talenta muda asal Pekalongan, berhasil lolos dengan membawakan lagu “Sewu Kuto” karya almarhum Didi Kempot. Suaranya yang kuat serta penghayatan total membuat Danang, Via Vallen, serta Inul Daratista memberikan standing applause ketika Hendi selesai bernyayi.

“Aku melihat dia bernyanyi, dengan luar biasa, sampai speechless sebenarnya. Tapi, gini Hendi. Sebenarnya bernyanyi seperti ini aku suka banget. Meskipun sekarang zamannya sudah millenial, musiknya sudah diolah-alih. Tapi, kamu membawakan lagu ini dengan feel yang cukup dalam sekali. Kalau dari penampilan yang lain, aku menemukan sosok Mas Didi Kempot di sini. Walaupun kamu tidak persis sama. Tetapi style kamu...," isak Inul Daratista, tak kuasa berkata-kata lagi.

Suasana menjadi begitu haru karena ternyata Hendi melakukan banyak pengorbanan untuk sampai di panggung The Next Didi Kempot. Hendi yang memiliki keterbatasan penglihatan harus melakukan sebagian besar aktivitasnya dengan dibantu oleh sang istri. Hendi dan istri menceritakan bagaimana saat harus melewati proses audisi. Atas persetujuan sang istri, Hendi menjual handphone milik istrinya dan mengaku berutang kepada orang lain agar bisa membeli smartphone yang bisa mengoperasikan aplikasi Zoom untuk kebutuhan interview sebagai salah satu tahapan audisi.

Mengetahui hal ini, Inul tak ragu-ragu memberikan uang untuk melunasi utang Hendi. “Kamu utang piro (berapa)? Nanti aku ganti (lunasi) semuanya. Biar bisa kamu tuku (beli) handphone anyar (baru). Ini sekalian sama amplopnya. Mungkin bisa buat checkup matanya juga,” kata Inul.

Namun, ketika Inul tahu ibunda Hendi juga sedang dalam keadaan sakit, ia tak ragu memberikan tambahan uang lagi untuk Hendi. “Ini aku tambahin, buat beli handphone, buat ibunya. Tapi ini bener loh, mohon maaf ya, dari ketiga peserta tadi. Menurut aku, dia sangat bagus, lebih bagus,” aku Inul.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Its Family Time! Setiap...
Its Family Time! Setiap Hari Ide Shaun Selalu Bikin Peternakan Kacau!
Its Family Time! Weekend...
It's Family Time! Weekend Waktunya Marathon Series Bareng GTV!
Its Family Time! Waktunya...
It's Family Time! Waktunya Seru-seruan Bareng Entong si Anak Baik di GTV Setiap Hari!
Its Family Time! Bikin...
It's Family Time! Bikin Pagi si Kecil Lebih Seru Bareng Cocomelon & Sahabat di GTV!
Its Family Time! Liburan...
It's Family Time! Liburan Gak Harus Mahal, saatnya Eksplor Hidden Gem Unik di Eksplorazi GTV!
Its Family Time! yang...
It's Family Time! yang Pasti Chef Approved Aja Nggak Sih? Jelajahi Makanan Viral dan Unik di Rating 5 GTV!
It’s Family Time!...
It’s Family Time! Chilling Setelah Beraktivitas, Nonton Deretan Film Blockbuster Di Big Movies Platinum GTV!
Its Family Time! Waktunya...
It's Family Time! Waktunya Istirahat dari Rutinitas Kerja, Bareng Second Account dan My Comic Boyfriend di GTV!
Its Family Time! Siap-siap...
It's Family Time! Siap-siap Ngakak Bareng Shaun dan Domba-domba Lucu yang Idenya Selalu Out Of The Box di GTV!
Rekomendasi
Kapolri Perwirakan Aiptu...
Kapolri Perwirakan Aiptu Jimmi Farma Polisi Pemilik Pesantren Gratis
Dendam, Israel Tak akan...
Dendam, Israel Tak akan Kirim Pejabat Senior ke Pemakaman Paus Fransiskus
DPRD Jakarta Minta Dispenda...
DPRD Jakarta Minta Dispenda Jeli Kawal Kebijakan Penurunan Pajak Tarif BBM Kendaraan
Berita Terkini
4 Potret Renata Kusmanto,...
4 Potret Renata Kusmanto, Istri Fachri Albar yang Jadi Sorotan Netizen
25 menit yang lalu
Tren Makanan Manis Meningkat,...
Tren Makanan Manis Meningkat, Yuk Cegah Obesitas dengan 5 Tips Sederhana Ini
1 jam yang lalu
10 Daftar Nama Brainrot...
10 Daftar Nama Brainrot Anomali, Fenomena Kemunduran Mental di Era Digital yang Viral
9 jam yang lalu
Jennifer Coppen dan...
Jennifer Coppen dan Justin Hubner Dikabarkan Ngedate di London, Resmi Pacaran?
10 jam yang lalu
Sosok Nico Surya, Pria...
Sosok Nico Surya, Pria yang Diduga Selingkuhan Paula Verhoeven Sekaligus Teman Baim Wong
10 jam yang lalu
Sinopsis dan Daftar...
Sinopsis dan Daftar Pemain Weak Hero Class 2 yang Tayang Hari Ini
11 jam yang lalu
Infografis
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Terancam Kehilangan Masa Depan di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved