Tak Setuju dengan Rencana Big Hit, ARMY Kirimkan Truk Protes

Selasa, 15 Desember 2020 - 13:19 WIB
loading...
Tak Setuju dengan Rencana...
Salah satu kelompok penggemar BTS telah mengirim truk protes ke gedung Big Hit Entertainment untuk memberi tahu bahwa mereka tidak setuju dengan langkahnya. / Foto: ist
A A A
SEOUL - Penggemar BTS atau yang biasa disebut ARMY , baru-baru ini, memulai protes terhadap rencana Big Hit Entertainment dengan BTS. Salah satu kelompok penggemar BTS telah mengirim truk protes ke gedung Big Hit Entertainment untuk memberi tahu bahwa mereka tidak setuju dengan langkahnya.

(Baca juga: Lupakan Sejenak Permasalahan, Hibur Diri dengan 7 Drama Korea Ini )

Pertama, BTS Gallery Fan Union memprotes produksi drama Youth BTS dan menyerukan penghentian produksi.

Union juga benar-benar menentang konser bersama Big Hit, dan protes jangan menggunakan BTS dan ARMY sebagai cara untuk kesuksesan label. Mereka meminta agar konser bersama akhir tahun tersebut dibatalkan.

Seperti dilansir Koreaboo, Selasa (15/12), Union mengklaim bahwa konser tersebut merupakan tindakan egois Big Hit . Sementara itu, truk protes juga menampilkan tulisan yang menyebutkan bahwa Big Hit gila saham.

"Big Hit yang kehilangan akarnya karena mereka gila saham," tulis protes tersebut.

Sebelumnya, Union telah mengindikasikan boikot konser tersebut karena beberapa alasan. Seperti halnya harga yang terlalu mahal, kurangnya pertimbangan untuk penggemar BTS, serta perusahaan yang menggunakan nama BTS untuk melakukan promosi.

(Baca juga: Karya Trisouls Sukses Tembus Daftar 100 Lagu Terbaik Apple Music )

Hingga saat ini, Big Hit belum menanggapi protes tersebut.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1762 seconds (0.1#10.140)