Komitmen Tinggi! I Fashion Festival & The Masterpiece 2020 Terus Angkat Industri Kreatif Anak Bangsa

Rabu, 23 Desember 2020 - 11:05 WIB
loading...
A A A
Tahun ini, secara khusus Highend Magazine juga akan mempersembahkan The Masterpiece Special Awards dalam 3 kategori kepada beberapa sosok inspiratif. Kategori pertama, yaitu The Ultimate Couple of 2020 yang diraih oleh pasangan Gilang Widya Pramana dan Shandy Purnamasari. Keduanya dianggap sukses mengelola bisnis di bidang kecantikan dan transportasi darat.

Komitmen Tinggi! I Fashion Festival & The Masterpiece 2020 Terus Angkat Industri Kreatif Anak Bangsa


Kategori kedua adalah Woman of Influence 2020 yang diraih oleh Devya Linda. Ia dikenal sebagai celebrity dentist berkat kepiawaiannya menangani para selebriti Tanah Air. Kategori ketiga adalah Woman of Courage 2020 yang diberikan kepada Carla Yules, sosok Miss Indonesia 2020 yang aktif dalam beragam kegiatan sosial serta giat mempromosikan pariwisata dan budaya Indonesia sebagai bagian dari misi yang diusungnya.

Acara fashion show terbesar sebagai penutup tahun yang merupakan kolaborasi Highend Magazine dan Lifestyle & Fashion Channel ini akan ditayangkan pada 23 Desember 2020 pukul 18:00 WIB di Lifestyle & Fashion Channel melalui MNC Vision channel 90. Ikuti pula program ini melalui streaming di RCTI+.

Untuk diketahui, I Fashion Festival and The Masterpiece 2020 didukung oleh Inez Cosmetics, Sate Khas Senayan, Three Bouquets, dan SASA.

Untuk diketahui tentang The Livette, inspirasi berawal dari pemikiran bagaimana sebuah mahakarya itu tidak saja dapat dinikmati, tetapi juga menjadi bagian dari kehidupan kita. The East Kingdom concept dengan garis-garis yang tidak rumit, tetapi unik, balance atau simetris yang diperkaya dengan detail dari kain tenun khas Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), yang diberi aplikasi detail gold payet dan Swarovski.

Selain itu, dipadu dengan kalung beads turquoise and royal blue menjuntai bersusun di punggung yang ber-cutting ‘lowback’ dress dan gelang beads, semakin serasi dengan accessories headpiece dan anting dari LeCiel.
(tsa)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1561 seconds (0.1#10.140)