50 Event Terkurasi Bakal Warnai West Java Calendar of Event 2021

Rabu, 03 Maret 2021 - 23:11 WIB
loading...
50 Event Terkurasi Bakal...
Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat resmi merilis West Java Calendar of Events (WJCoE) 2021. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat resmi merilis West Java Calendar of Events (WJCoE) 2021. Kegiatan yang sudah dinantikan ini digelar di Trans Luxury Hotel, Bandung, Rabu (3/3).

Baca juga: Bosan di Rumah? Yuk Ikut Tur Virtual ke Ranah Minang

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) , Sandiaga Uno secara virtual menyatakan harapannya CoE tahun ini bisa turut memulihkan kondisi di Jawa Barat yang sempat terpuruk akibat Covid-19. Diharapkan juga berbagai kegiatan yang ada dapat memberi dampak positif buat masyarakat.

"Dengan mengedepankan protokol kesehatan, event tentunya harus memberi manfaat bagi masyarakat lokal dan pengalaman berharga untuk wisatawan. Pelaksanaan event juga harus relevan dengan kondisi saat ini, wajib menerapkan CHSE," kata Menparekraf Sandi dalam siaran pers, Rabu.

"Semoga pandemi ini segera berakhir. Mari tetap semangat berinovasi dan berkolaborasi untuk memulihkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif," harapnya.

Sebanyak 50 event yang telah terkurasi berhasil terpilih dari 342 kegiatan yang ada. Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil pun sangat mengapresiasi hal tersebut, dan berharap ini bisa mendongkrak kemajuan pariwisata serta ekonomi kreatif.

"Kita harus optimistis dan produktif di tengah kondisi yang melemahkan. Kita harus tunjukkan bahwa Covid tidak bisa mengalahkan sifat manusia yaitu kemajuan," ungkapnya.

"Semoga di 2021 ini, event-event yang ada bisa terselenggara dengan baik, pengerjaan ekraf pun bisa terus berlangsung agar target pertumbuhan ekonomi bisa tercapai," katanya lagi.

Sementara itu, pada kesempatan kali ini, turut diperkenalkan lagu Smiling West Java yang diciptakan musisi kenamaan Dwiki Dharmawan. Lagu dengan lirik Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris tersebut dinyanyikan secara merdu oleh penyanyi muda berbakat Rahmania Astrini.

Baca juga: Bosan di Rumah? Yuk Ikut Tur Virtual ke Ranah Minang

"Diharapkan dengan themesong ini kita bisa mengangkat dan mengenalkan bahwa Jawa Barat destinasi wisatanya kelas dunia," ujar Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat, Dedi Taufik.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
DiscoveRun, Kolaborasi...
DiscoveRun, Kolaborasi Hobi Lari dan Kepedulian terhadap Pariwisata Berkelanjutan
Raffi Ahmad Nikmati...
Raffi Ahmad Nikmati Salaya Yacht, Prediksi Lonjakan Wisatawan di Kepulauan Seribu
Prilly Latuconsina Majukan...
Prilly Latuconsina Majukan Pariwisata Maritim Indonesia Lewat Salaya Yacht
Prilly Latuconsina Wujudkan...
Prilly Latuconsina Wujudkan Hobi Eksplor Lautan Jadi Bisnis Salaya Yacht Bareng Kevin Sanjaya
Salaya Yacht Kolaborasi...
Salaya Yacht Kolaborasi Kevin Sanjaya dan Prilly Latuconsina untuk Eksplorasi Laut Indonesia
Salaya Yacht Beri Angin...
Salaya Yacht Beri Angin Segar, Wamen Ni Luh Puspa Yakin Wisatawan Meningkat
Wamen Ni Luh Puspa Sebut...
Wamen Ni Luh Puspa Sebut Salaya Yacht Jadi Jembatan Jelajahi Keindahan Laut Indonesia
Raffi Ahmad Jajal Eksplor...
Raffi Ahmad Jajal Eksplor Laut Jakarta dengan Salaya Yacht: Bagus untuk Pariwisata
Jakarta Mulai Tarik...
Jakarta Mulai Tarik Wisatawan Dunia lewat MICE
Rekomendasi
Pramugari Wings Air...
Pramugari Wings Air Laporkan Anggota DPRD Sumut ke Polisi Buntut Cekcok di Pesawat
Kejagung: Djuyamto Sempat...
Kejagung: Djuyamto Sempat Titip Tas Berisi HP dan Uang Dolar ke Satpam Pengadilan
GAC Honda P7 Meluncur...
GAC Honda P7 Meluncur di China, Logo Baru Diperkenalkan
Berita Terkini
10 Contoh Ucapan Wafat...
10 Contoh Ucapan Wafat Yesus Kristus 2025 untuk Teman Kantor, Penuh Makna
4 jam yang lalu
Sutradara Ingin Hapus...
Sutradara Ingin Hapus Donald Trump dari Home Alone 2, tapi Takut Diusir dari Amerika
5 jam yang lalu
Putri Anne Ungkap Pernikahannya...
Putri Anne Ungkap Pernikahannya dengan Arya Saloka Sempat Tak Direstui Keluarga
6 jam yang lalu
Kolaborasi dengan 3...
Kolaborasi dengan 3 Ahli, NOD Hadirkan Inovasi Kopi, Dessert, dan Fashion
7 jam yang lalu
Baim Wong Tak Keberatan...
Baim Wong Tak Keberatan Bayar Nafkah Mut'ah Rp1 Miliar untuk Paula Verhoeven
7 jam yang lalu
Paula Verhoeven Merasa...
Paula Verhoeven Merasa Difitnah usai Disebut Selingkuh dan Istri Durhaka dalam Putusan Cerai
8 jam yang lalu
Infografis
Demo Besar Guncang AS...
Demo Besar Guncang AS di 1.200 Lokasi dan 50 Negara Bagian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved