Mengenal Sindrom Stendhal, Gangguan Fisik dan Mental yang Disebabkan Keindahan Karya Seni

Senin, 08 Maret 2021 - 08:31 WIB
loading...
Mengenal Sindrom Stendhal,...
Kondisi psikosomatis bisa terjadi ketika seseorang terpapar benda, karya seni, atau fenomena keindahan yang luar biasa. Foto/Comstock/Getty Images
A A A
JAKARTA - Sindrom Stendhal adalah kondisi psikosomatis yang melibatkan detak jantung yang cepat, pingsan, kebingungan, dan bahkan halusinasi. Kondisi ini terjadi ketika seseorang terpapar benda, karya seni , atau fenomena keindahan yang luar biasa.

Sekitar dua tahun lalu, seorang pria pernah mengalami serangan jantung ketika mengagumi lukisan terkenal dari seniman Renaissance Sandro Botticelli, The Birth of Venus di Galeri Uffizi, di Florence, Italia. Keindahan luar biasa dari karya seni tersebut telah menyebabkan serangan jantung.

Meski tampak aneh, ada sejarah yang cukup panjang di balik anggapan bahwa seni bisa begitu membebani hingga menyebabkan penyakit fisik. Sindrom Stendhal, istilah yang diciptakan oleh Graziella Magherini, psikiater Italia pada 1989.



Anekdot yang menggambarkan efek hebat dari karya seni luar biasa pada manusia, berasal dari setidaknya abad ke-19. Magherini pertama kali menggambarkan fenomena ini dalam sebuah buku yang dia terbitkan pada 1989, berjudul La Sindrome di Stendhal (The Stendhal Syndrome).

Nama tersebut berdasarkan sebuah episode yang dijelaskan oleh penulis Prancis, Stendhal, dalam memoar perjalanannya ke Naples dan Florence: A Journey from Milan to Reggio, tentang perjalanan yang dia lakukan melalui Italia pada 1817.

Rasa kagum yang dialami karena berada di dekat begitu banyak monumen bersejarah dan seni yang mengesankan diduga membuat jantung penulis berdebar-debar dan menjadikannya pingsan.

Seorang profesor dan pembaca buku tersebut di School of Modern Languages and Cultures di University of Warwick di Coventry, Inggris Raya, Dr. Fabio Camilletti menjelaskan bahwa sindrom stendhal dapat didefinisikan sebagai respons psikosomatis (mental dan fisik) yang dialami saat menghadapi keindahan estetika tetapi bukan kecantikan alami.

Dalam penelitian aslinya, Dr. Magherini mengidentifikasi tiga jenis gejala utama pada orang yang menderita sindrom stendhal. Di antaranya persepsi suara atau warna yang berubah, serta rasa cemas, bersalah, atau penganiayaan yang meningkat, kecemasan depresi, rasa tidak mampu, atau, sebaliknya, rasa euforia atau serangan panik dan gejala fisiologis dari kecemasan yang meningkat seperti nyeri dada.

“Pada titik tertentu, beberapa (anggota kelompok belajar kami) mulai memperhatikan orang asing yang datang ke Florence untuk wisata seni, dan yang, pada suatu saat, telah meninggalkan rumah mereka, negara asal mereka. Saat berada di gereja atau di museum, atau di dalam transportasi umum, atau di jembatan mulai mengalami gejala psikologis disamarkan sebagai masalah fisik, seperti masalah jantung," kata Magherini, seperti dilansir dari Medical News Today, Senin (8/3).
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Justin Bieber Makin...
Justin Bieber Makin Tertutup di Tengah Perilaku Aneh, Persempit Circle Pertemanan
Pertunangan Selena Gomez...
Pertunangan Selena Gomez Diduga Jadi Penyebab Penderitaan Mental Justin Bieber
Metode AMC Efektif Ubah...
Metode AMC Efektif Ubah Pola Pikir dan Kehidupan Banyak Orang
Disebut Kecanduan Narkoba,...
Disebut Kecanduan Narkoba, Justin Bieber Klarifikasi Tubuhnya yang Kurus
Kiky Saputri Sempat...
Kiky Saputri Sempat Takut Baby Blues usai Melahirkan: Sudah Siapkan Fisik dan Mental
Justin Bieber Makin...
Justin Bieber Makin Kurus, Diduga Tertekan sejak Terbongkar Kasus P Diddy
Danone Indonesia Hadirkan...
Danone Indonesia Hadirkan Program Rehat Dukung Kesehatan Mental Karyawan
Tiroid Pengaruhi Kesuburan...
Tiroid Pengaruhi Kesuburan dan Kehamilan, dari Keguguran hingga Kesehatan Mental Anak
Pangeran Harry dan Meghan...
Pangeran Harry dan Meghan Markle Kecam Mark Zuckerberg, Sebut Meta Bikin Krisis Kesehatan Mental Global
Rekomendasi
Spanyol dan Portugal...
Spanyol dan Portugal Lumpuh, Kereta Api Macet, Transaksi Hanya dengan Uang Tunai
Gerak Cepat Polres Pelabuhan...
Gerak Cepat Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bantu Keluarga Telantar Pulang ke Depok
Meski Digaji Rp37 Juta,...
Meski Digaji Rp37 Juta, Tentara Israel Mengaku Dieksploitasi dan Risikonya Sangat Berat
Berita Terkini
Wakil Wali Kota Bandung...
Wakil Wali Kota Bandung Apresiasi Gober Parijs Van Java Perkenalkan Sektor Pariwisata
11 menit yang lalu
Wakil Wali Kota Bandung...
Wakil Wali Kota Bandung Meriahkan Gala Premier Sinetron Gober Parijs Van Java
51 menit yang lalu
5 Film Horor yang Dikutuk...
5 Film Horor yang Dikutuk di Dunia Nyata, Tragis hingga Makan Korban Jiwa
1 jam yang lalu
Kronologi Yuke Dewa...
Kronologi Yuke Dewa 19 Diduga Tabrak Anak Kecil di Tasikmalaya, Beri Bantuan Rp10 Juta
2 jam yang lalu
Dibuntuti Paparazzi,...
Dibuntuti Paparazzi, Justin Bieber Khawatir Alami Nasib Tragis seperti Putri Diana
2 jam yang lalu
Detik-detik Baim Wong...
Detik-detik Baim Wong Talak Paula Verhoeven: Aku Mau Cerai!
3 jam yang lalu
Infografis
6 Produk Buatan China...
6 Produk Buatan China yang Digemari Konsumen Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved