Hafal Sifat Keras Aurel, Krisdayanti Beri Pesan Ini pada Atta Halilintar

Selasa, 23 Maret 2021 - 19:37 WIB
loading...
Hafal Sifat Keras Aurel, Krisdayanti Beri Pesan Ini pada Atta Halilintar
Aurel dan Krisdayanti. Foto/Instagram Krisdayanti
A A A
JAKARTA - Atta Halilintar diberi pesan oleh calon mertuanya, Krisdayanti , agar bisa menghadapi Aurel Hermansyah saat sudah berumah tangga nanti. Hal itu perlu disampaikan oleh Krisdayanti mengingat karakter Aurel termasuk keras.

Menurut Krisdayanti, karakter Aurel memang lumayan keras dan mirip dengan ibunya yang notabene merupakan nenek Aurel.



"Sosoknya dia di mamah saya, shio dia macan. Bahkan di saat marahnya dia saya kebawa mimpi, memang anaknya spesifiknya keras. Kadang pun dia masih berantem sama ayahnya walaupun hidup satu atap," ujar Krisdayanti di acara pengajian Aurel belum lama ini, seperti dikutip dari kanal YouTube RCTI Entertainment, Selasa (23/3).

Sadar karakter Aurel yang demikian, Krisdayanti mengakui, butuh usaha lebih keras untuk mengambil hati sang anak. Sebagai ibu kandung, dia harus mengalah untuk berbesar hati meminta maaf atau mengakui kesalahannya kepada Aurel.

"Memang anaknya keras, sama kayak ibu saya. Jadi seperti kaca mereka berdua, memang harus tertaut mengambil hatinya, dan tidak gengsi dan malu mengakui kesalahan walaupun kita orangtua punya salah," kata ibu empat anak itu.

Krisdayanti berharap Atta kelak tak hanya bisa menuntun Aurel, tapi sekaligus menjadi 'pamong' bagi perempuan 22 tahun tersebut.

Penyanyi 45 tahun ini juga berharap, Aurel bisa merasakan apa yang ia rasakan sebagai ibu kala berjuang melahirkannya ke dunia.



"Saya berharap dia tidak saja dituntun, nanti dia ngerasain gimana. Soalnya dari empat anak saya, dia yang paling saya rasain sampai bukaan sembilan dan ngelahirin. Mudah-mudahan dia juga merasakan sakitnya perjuangan (melahirkan) dan nanti bisa merefleksi 'oh begini toh, oh mimiku begini toh'. Kalau takdir kita berpisah itu kan sudah rencana Tuhan," ungkap Krisdayanti.
(tsa)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2063 seconds (0.1#10.140)