Intip Kunci Sukses Festival Musik Hanya di SKOOL Global Radio, Ini Link Registrasinya!

Rabu, 24 Maret 2021 - 11:31 WIB
loading...
Intip Kunci Sukses Festival...
Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - Sudah setahun pandemi COVID-19 berlangsung. Setiap kegiatan yang berhubungan dengan kerumunan tidak diperbolehkan. Hal tersebut tentu berdampak ke setiap sektor kehidupan mulai kesehatan, keuangan, sampai hiburan termasuk festival musik .

Sepanjang tahun 2020 sampai Maret 2021, sudah ada beberapa festival musik yang batal terselenggara dan pada akhirnya beradaptasi menjadi festival musik digital.



Salah satu festival musik yang mampu beradaptasi selama pandemi ini adalah Synchronize Festival yang akhirnya tayang di salah satu stasiun TV.

Synchronize fest merupakan festival musik multigenre tahunan berskala nasional yang mengundang puluhan ribu audience untuk merayakan keberagaman jenis musik di lima panggung selama tiga hari, tiga malam, menampilkan pertunjukan terkurasi dari musisi terfavorit dan terbaik Tanah Air yang datang dari dekade ’70-an, ’80-an, ’90-an hingga 2000-an.

Seluruh genre musik populer tampil di Synchronize Fest. Mulai pop, R&B, rock & roll, blues, folk, jazz, punk, heavy metal, hiphop, reggae, ska, atau subgenre hardcore, metalcore, death metal, grindcore, industrial rock, new wave, indie pop, alternative rock/grunge, bossa nova, komedi, hingga dangdut pun ikut memeriahkan pagelaran ini.

Sebuah festival musik tidak akan sukses tanpa adanya kerja keras dari tim dan semua orang yang terlibat di dalamnya. Salah satu nama yang berjasa membuat Synchronize Festival adalah Kiki Aulia Ucup.

Menurut dia, kunci sukses sebuah festival musik adalah riset yang mendalam. Hal ini yang membuat Global Radio mengangkat tema “Di Balik Suksesnya Festival Musik” pada SKOOL edisi ketiga.

“Pemilihan tema ini juga tidak lepas dari perayaan Hari Musik Nasional di tanggal 9 Maret kemarin. Semoga dengan adanya SKOOL ketiga, bisa menambah antusisas anak muda terhadap musik lokal,” ujar Verry Firmansyah, Marketing Head MNC Radio Networks.

SKOOL atau Sekolah Online adalah webinar yang dibuat oleh Global Radio setiap bulan dengan tema yang berbeda. Kali ini akan mengupas tentang seluk beluk Synchronize Festival termasuk beberapa hal-hal dasar yang belum pernah dibahas oleh Kiki Aulia Ucup sebagai festival programmer.



“Kriteria pengisi acara biasanya gue selalu membuat ada 3 kriteria: nostalgic, happening, dan new comer. Biasanya gue bikin 3 poin itu terus gue bikin turunan untuk siapa sekiranya yang buat gue tampilkan di Synchronize setiap tahun,” tambah Ucup.

SKOOL edisi ketiga ini akan dipandu oleh Adit Insomnia penyiar Pergi Pagi di Global Radio dan akan ada penampilan spesial dari Feel Koplo. Webinar ini gratis bisa langsung daftar dengan klik http://bit.ly/SKOOL3GlobalRadio.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1958 seconds (0.1#10.140)