Pindah Jadwal, Series Loki Akan Tayang 9 Juni Mendatang

Kamis, 06 Mei 2021 - 20:02 WIB
loading...
Pindah Jadwal, Series...
Perubahan jadwal tersebut diumumkan langsung oleh pemeran Loki, Tom Hiddleston yang diunggah di Channel Youtube Marvel Entertainment. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Setelah sebelumnya direncanakan akan tayang pada 11 Juni, kisah God of Mischief atau Dewa Kekacauan, Loki , kini punya jadwal perilisan terbaru, yakni 9 Juni 2021.

Baca juga: Episode 2, Kutukan di Kolong Casablanca Bikin Bulu Kuduk Merinding

Perubahan jadwal tersebut diumumkan langsung oleh pemeran Loki, Tom Hiddleston yang diunggah di Channel Youtube Marvel Entertainment.

"Hai, Halo, ini aku Tom.. Saya perhatikan bahwa dalam montase pahlawan super yang panjang ini, Loki cenderung tersisih. Meskipun bisa dibilang dia sangat heroik, licik, menawan. Aku bisa terus, tapi mungkin, kenapa aku tidak buktikan saja padamu. Rabu adalah hari Jumat baru," ujar Tom.

Serial Marvel Studios Loki sendiri akan mengisahkan kehidupan sang God of Mischief ketika ia mencoba keluar dari bayang-bayang saudaranya, Thor setelah peristiwa Avengers Endgame.

Baca juga: Nonton Vision+ Originals Tanpa Batas, Langganan Vision+ Premium dengan ShopeePay

Selain Tom Hiddleston, serial ini juga dibintangi oleh Owen Wilson, Gugu Mbatha-Raw, Sophia Di Martino, Wunmi Mosaku, Richard E Grant dan distrudarai oleh Kate Herron.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1491 seconds (0.1#10.140)