10 Karakter dengan Pertarungan Paling Banyak di Serial Naruto

Jum'at, 29 Mei 2020 - 19:30 WIB
loading...
10 Karakter dengan Pertarungan...
Selain Naruto dan Sasuke, masih banyak karakter lain di serial Naruto yang kemampuan tarungnya diberikan kesempatan untuk tampil dalam waktu yang lumayan. (Anime Filler Guide)
A A A
Serial anime dan manga Naruto senantiasa menampilkan pertempuran seru yang membuat penggemarnya terhibur. Di serial ini, banyak karakter yang memiliki kemampuan bertempur mumpuni, seperti Naruto dan Sasuke. Meskipun ada banyak karakter di serial ini, hanya beberapa karakter yang memiliki kesempatan memamerkan kemampuan mereka bertempur di hadapan penggemar mereka.

Dikutip dari CBR, tak bisa dimungkiri jika Naruto dan Sasuke punya waktu tampil untuk bertempur lebih banyak dibandingkan karakter lain. Namun, selain mereka, masih ada sederet karakter lain yang kemampuan tarungnya pun memiliki waktu tampil yang lumayan.

10. Jiraiya
Naruto
Jiraiya adalah mentor Naruto yang juga bertindak sebagai anggota keluarga dekat sebelum mati dalam perang melawan Pain untuk melindungi Desa Konoha. Meskipun dia mati di awal Naruto Shippuden, dia punya setumpuk perang yang lumayan bagus. Yang paling kondang adalah pertempurannya melawan Pain di mana dia all out dengan Mode Sage dan memanggil katak raksasanya dan dua lainnya. Itu adalah perang dengan akhir yang melankolis, tapi sangat menyakitkan bagi Naruto.

9. Tsunade
Naruto
Tsunade menjadi Hokage Kelima setelah Hokage Ketiga mati di tangan Orochimaru saat Ujian Chuunin. Sebagai Hokage baru, dia memperlihatkan keterlibatannya dalam banyak perang selama serial ini berjalan. Dia menjadi satu-satunya karakter wanita pertama di Naruto yang bahkan menghadapi antagonis seperti Orochimaru dan Kabuto. Dia adalah seorang ninja medis dan juga memiliki kontrol chakra yang mengagumkan untuk meningkatkan kekuatannya. Perang Tsunade selalu menyenangkan untuk ditonton.

8. Itachi Uchiha
Naruto
Setelah Jiraya mati, kematian emosional lain adalah Itachi, kakak Sasuke, yang dianggap sebagai karakter jahat yang membunuh klannya. Setelah kebenaran karakternya terungkap, dia melesat menjadi salah satu karakter yang paling disukai di serial ini. Itachi mengalami sebagian besar perangnya di dalam Sharingan, karena dia punya kendali yang bagus dan musuhnya percaya dia melukai mereka.

7. Gaara
Naruto
Gaara kali pertama diperkenalkan sebagai antagonis dan pembunuh di Naruto. Namun, dia juga karakter yang mampu membalik beberapa halaman dan menjadi Kazekage Kelima. Dikenal sebagai Gaara of the Sand, kemampuan tempurnya menghibur untuk ditonton. Dari pertarungannya dengan Naruto ketika dia berubah menjadi Satu Ekor hingga pertempuran habis-habisannya melawan Deidara untuk melindungi Desa Pasir, Gaara mengalami banyak pertempuran yang cukup bagus.

6. Rock Lee
Naruto
Rock Lee adalah master taijutsu. Sebagai karakter yang diangkat dari legenda Kung Fu Bruce Lee, dia tidak mengecewakan. Meskipun dia cukup diremehkan para fans, pertarungannya adalah tentang Taijutsu dan bukan Jutsu karena dia tidak lahir dengan kemampuan itu. Namun, karena itu semua, semua pertarungannya jadi detil dan renyah. Yang paling terkenal adalah pertarungannya melawan Gaara saat Ujian Chuunin di seri asli Naruto di mana Rock Lee mampu menumbangkan Gaara yang menyebabkannya patah kaki.

5. Orochimaru
Naruto
Sebagian penggemar cenderung melupakan kalau Orochimaru adalah musuh utama di Naruto yang membunuh Hokage Ketiga dan pada prinsipnya membuat Sasuke jadi jahat di sebagian besar bagian serial ini. Namun, pertarungan yang dibawa Orochimaru itu hebat, bahkan di serial aslinya. Salah satunya adalah sebelum semua orang tahu siapa Orochimaru dan dia menyamar sebagai wanita. Di saat itulah, dia bertarung melawan Sasuke di Hutan Kematian yang ternyata adalah salah satu pertarungan terbaik di serial ini.

4. Sakura Haruno
Naruto
Sakura sebenarnya tidak melakukan apa-apa di seri asli Naruto. Namun, di awal Naruto Shippiden dan serial sekuelnya, Boruto: Naruto Next Generation, kemampuan tempurnya bersinar. Sebagai seorang kunoichji yang berlatih di bawah Tsunade, Hokage Kelima, dia tidak hanya belajar tentang bagaimana menjadi ninja medis tapi juga mengontrol chakranya untuk meningkatkan kekuatannya. Meskipun dia adlah salah satu karakter utama dengan jumlah pertarungan paling sedikit dibandingkan anggota lain di Tim 7, ada sejumlah pertempuran hebat yang dia jalani. Di antaranya, pertarungan melawan Sasori dengan Lady Chiyo dan pertarungannya dengan Shin.

3. Kakashi
Naruto
Kakashi mungkin tidak punya pertarungan yang paling bersinar, meskipun dia punya banyak. Namun, dia punya beberapa yang terbaik di Naruto. Sebagai sensei yang mengajar shinobi terbaik di Naruto, Kakashi memperkenalkan sejumlah pertarungan terbaik di serial ini, seperti ketika dia melawan Zabuza dan Obito. Dia memamerkan kemampuannya seperti Copy Ninja dan bahkan tanpa Sharingan, dia cukup kuat seperti terlihat di Boruto.

2. Sasuke Uchiha
Naruto
Sebagai deteragonis, Sasuke memiliki banyak pertarungan di seluruh serial Naruto. Sementara Naruto mungkin punya lebih banyak pertarungan yang juga berdampak emosional, Sasuke memiliki pertarungan yang berhadapan dengan campuran Jutsu dan Taijutsu. Di seri asli, dia lebih banyak menggunakan Taijutsu. Di saat dia berubah menjadi antivillain di separuh bagian akhir serial itu, dia juga memiliki pertarungan yang lebih kejam dibanding yang lain. Dengan menggunakan Sharingan-nya, dan campuran tempur tangan, pertarungan Sasuke sering kali padat aksi dan cepat.

1. Naruto Uzumaki
Naruto
Sebagai karakter utama di serial ini, Naruto Uzumaki meiliki pertarungan yang paling banyak dibading yang lainnya. Namun, itu tidak berarti dia memiliki semua yang terbaik. Sementara dia memiliki banyak pertempuran yang membuat penggemarnya jantungan, dia juga punya kelengketan emosional pada pertempuran ini. Jadi, meski dia akan berusaha dan mengalahkan musuhnya, ada pelajaran di tiap pertarungannya, tidak seperti yang lain. Beberapa pertempuran paling diingat termasuk pertarungan Naruto melawan Kabuto, Pain dan Sasuke. Naruto bahkan bertempur melawan Momoshuku dengan bantuan Sasuke.
(alv)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1392 seconds (0.1#10.140)