Mencicipi Lagi 5 Olahan Bali ala Bintang Lima di Rumah

Minggu, 31 Mei 2020 - 18:33 WIB
loading...
Mencicipi Lagi 5 Olahan...
Kelezatan masakan rumah memang tak ada duanya. Namun, ada kalanya pecinta kuliner ingin merasakan menu yang sophisticated untuk memanjakan lidah. Foto-Foto/Dok. Ayana Resort and Spa Bali
A A A
JAKARTA - Kelezatan masakan rumah dari resep keluarga memang tak ada duanya. Namun, ada kalanya pecinta kuliner ingin juga merasakan menu yang sophisticated untuk memanjakan lidah.

Selagi masa social distancing masih diperpanjang dan Anda belum bisa datang ke restoran favorit, berbagai sajian ala restoran ataupun hotel bintang lima di Bali sebenarnya bisa dibuat sendiri di rumah. Seperti beberapa menu dari salah satu destinasi kuliner terkenal di Pulau Dewata berikut ini. ( )

1. Ayam Betutu

Mencicipi Lagi 5 Olahan Bali ala Bintang Lima di Rumah


Saat ada di Bali, ayam ataupun bebek betutu merupakan menu yang wajib Anda coba. Hidangan ini sebenarnya biasa dimasak untuk upacara keagamaan dan upacara tradisional di Bali, seperti odalan maupun pernikahan. Namun, menyantap ayam betutu sekarang tentu saja tak harus menunggu acara besar, karena berbagai restoran di Bali menyediakannya sebagai menu utama.

Istilah betutu di Bali digunakan untuk campuran rempah-rempah tertentu atau bumbu yang terdiri atas bawang merah, bawang putih, kunyit, jahe, jahe liar, lengkuas, kacang lilin, cabai, pasta udang, dan kacang tanah yang semuanya ditumbuk halus. Pasta rempah-rempah betutu ditumis dengan minyak kelapa untuk mengeluarkan aromanya yang kemudian dioleskan atau menjadi bumbu marinasi pada ayam atau bebek.

Lauk pelengkapnya ada sayuran plecing kangkung dengan kacang goreng renyah dan saus cabai Indonesia yang menggunakan terasi. Ingin mencoba membuatnya di rumah? Sebaiknya gunakan ayam saja, karena mengolah daging bebek jauh lebih sulit, apalagi diperlukan teknik khusus untuk menghilangkan bau amisnya.

2. Tomahawk Steak
Masakan rekomendasi lain asal Bali yang bisa dibuat di rumah adalah tomahawk steak. Steak cukup sederhana pengolahannya karena menekankan cita rasa pada jenis daging berkualitas yang digunakan saja. Seperti penggunaan wagyu tenderloin ataupun daging domba Australia yang memiliki lapisan marbel yang akan memberi kelembutan saat mendarat di lidah Anda.

Setiap hidangan dilengkapi dengan beragam pilihan garam dan lauk rasa premium, termasuk side dish berupa potato truffle, mashed potato, atau creamy spinach yang ditambahkan keju parmesan. Namun, tomahawk steak memang khusus menggunakan black angus tomahawk Australia yang didiamkan dulu selama 30 hari agar keluar rasa asli dagingnya.

3. Chocolate Souffle
Menu tomahawk steak tadi akan semakin sempurna dengan hidangan penutup chocolate souffle yang dibuat dengan cokelat Bali. Perpaduan seru antara mentega, kandungan 70% dark chocotate, tepung, dan susu ini bisa Anda tambahkan dengan rum di dalam adonannya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Rekomendasi Kuliner...
Rekomendasi Kuliner Ala Chef Ini Gak Boleh Kamu Lewatkan!
TWELVE Chinese Dining...
TWELVE Chinese Dining Rilis Menu Wok This Way, Comfort Food Tiongkok Berbalut Gaya Modern
Rayakan Lebaran dengan...
Rayakan Lebaran dengan Wisata Alam, Kuliner, dan Belanja di PIK!
6 Makanan yang Sebaiknya...
6 Makanan yang Sebaiknya Dihindari saat Mudik Lebaran, Bikin Ngantuk
Cara Membuat Ketupat...
Cara Membuat Ketupat Empuk dan Tahan Lama, Sajian Wajib saat Lebaran
It’s Family Time!...
It’s Family Time! Jelajahi Rekomendasi Makanan Enak Bareng Famous Chef di Rating 5 GTV!
Bobon Santoso Soroti...
Bobon Santoso Soroti 2 Kejanggalan Konten Masak Willie Salim, Menu Buka Puasa Dimasak Jam 7 Malam
Fenita Arie Emosi Konten...
Fenita Arie Emosi Konten Rendang Willie Salim Hilang 200 Kg di Palembang: Kamu Kan Diundang Baik-baik
5 Trik Mengolah Daging...
5 Trik Mengolah Daging Sapi Empuk Anti Alot, Nomor 1 Gak Perlu Dicuci
Rekomendasi
Terima SK Kemenkum,...
Terima SK Kemenkum, IKA PMII Langsung Tancap Gas
Jokowi Pertimbangkan...
Jokowi Pertimbangkan Langkah Hukum terkait Tuduhan Ijazah Palsu
Doa agar Terhindar dari...
Doa agar Terhindar dari Pikiran Kotor
Berita Terkini
Justin Bieber Emosi...
Justin Bieber Emosi Dibuntuti Paparazi: Kalian hanya Peduli Uang, Tidak Kemanusiaan
33 menit yang lalu
2 Anggota Kerajaan Halangi...
2 Anggota Kerajaan Halangi Pangeran Harry Pulang ke Inggris, Raja Charles III Jaga Jarak
1 jam yang lalu
Raja Charles III dan...
Raja Charles III dan Pangeran William Larang Harry Hadiri Acara Kerajaan demi Kedamaian
1 jam yang lalu
DJ Timmy Trumpet Guncang...
DJ Timmy Trumpet Guncang NOYA PIK 2, Soft Opening Berubah Jadi Pesta
2 jam yang lalu
Vidi Aldiano Patah Hati...
Vidi Aldiano Patah Hati Tak Bisa Antar Titiek Puspa ke Peristirahatan Terakhir
2 jam yang lalu
Havaianas Gandeng Gigi...
Havaianas Gandeng Gigi Hadid, Flip-Flop Siap Jadi Tren Fashion Global
2 jam yang lalu
Infografis
5 Negara dengan Umat...
5 Negara dengan Umat Islam Terbanyak di Dunia Tahun 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved