Kepincut dengan Kemampuannya, Rowman Ungu Produseri Faiz Kho

Rabu, 22 September 2021 - 03:24 WIB
loading...
Kepincut dengan Kemampuannya,...
Lewat proyek ini, Rowman Ungu ingin menegaskan bahwa anak muda seperti Faiz Kho bisa berkarya apabila diberikan ruang dan kesempatan. / Foto: Thomas Manggalla
A A A
JAKARTA - Drummer band Ungu, Rowman memproduseri penyanyi berkebutuhan khusus, Faiz Kho. Lewat proyek ini, Rowman ingin menegaskan bahwa anak muda seperti Faiz Kho bisa berkarya apabila diberikan ruang dan kesempatan.

Dalam debutnya sebagai penyanyi profesional, Faiz Kho pun merilis lagu berjudul Aku Bukan Untukmu.

Faiz sebelumnya berhasil menarik perhatian Rowman melalui kemampuan dan kemauannya untuk berkarya walaupun segala keterbatasan yang dimilikinya.

Pemuda pemilik nama lengkap Faiz Khodi Lubis itu diketahui mampu mengatasi hampir 90 persen dari sindrom yang dimilikinya sebagai anak berkebutuhan khusus. Ya, Faiz adalah penyintas ADHD (attention deficit hyperactivity disorder), gangguan mental yang menyebabkan seorang anak sulit memusatkan perhatian, serta memiliki perilaku impulsif dan hiperaktif.

Baca juga: Raul Lemos Unggah Foto Aurel dan Amora: Kompak Selalu Ya

Bukan hanya suaranya yang merdu, hal lain yang membuat Rowman lebih tertarik adalah kemampuan Faiz memainkan sejumlah alat musik, seperti drum, bass, dan gitar.

"Ketertarikan sama Faiz, bukan karena kedekatan atau gue kenal sama orang tua Faiz. Meski dia hiperaktif, tapi juga punya talenta. Nyanyi iya, main drum iya, bass iya, gitar juga bisa," kata Rowman saat dijumpai usai launching single Aku Bukan Untukmu di bilangan Cikini, Jakarta, baru-baru ini.

"Dia juga punya channel YouTube juga, sampai karya terakhir gue sama Ungu dia sudah cover. Jadi, buat gue sesuatu, gue bantu belajar Faiz pelan-pelan," lanjutnya.

Sementara itu, dalam proses rekaman, Rowman menyebutkan jika Faiz Kho tidak menemui kendala berarti. Pasalnya, sejak kecil sering diajak ayahnya ke studio musik.

Baca juga: Lord Adi Buka-Bukaan soal Honor Endorse dan Iklan, Nominalnya Bikin Syok

"Enggak ada kendala dari gue untuk handle itu, waktu take vocal tiap tunjukan nada cepet nangkep gitu. Dia mau belajar terus, sebelum take hapal terus, penjiwaan juga," ungkap Rowman.

Di sisi lain, Faiz Kho merasa sangat senang mendapat dukung dari musisi kenamaan, seperti Rowman. "Buat saya, Babe Rowman drummer terfavorit dan sebagai produser selalu dukung saya. Kayak hari ini selalu support," ujar Faiz Kho.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Makna di Balik 2 Minggu:...
Makna di Balik 2 Minggu: Single Terbaru Glenn Samuel yang Menyentuh Hati
Putri Nabila Meminta...
Putri Nabila Meminta Maaf pada Mantan Kekasih di Lagu Maaf
29 Penyanyi Gugat UU...
29 Penyanyi Gugat UU Hak Cipta ke MK, Raisa hingga Armand Maulana
Kisah Cinta dan Kehilangan,...
Kisah Cinta dan Kehilangan, Nabila Taqiyyah Hadirkan 8 Lagu dalam Album Kekal yang Sementara
Penyanyi Korea Wheesung...
Penyanyi Korea Wheesung Meninggal Dunia di Rumahnya
Gemuruh, Lagu yang Menyuarakan...
'Gemuruh', Lagu yang Menyuarakan Kesepian dan Perjuangan Batin
Diam-Diam Jadi Curahan...
Diam-Diam Jadi Curahan Hati Betrand Putra Onsu tentang Penyesalan Cinta di Tahun 2025
Masih Tetap Eksis setelah...
Masih Tetap Eksis setelah Dua Tahun Dirilis, Lagu Somebody’s Pleasure (Extended Verson) dari Aziz Hedra Jadi Menempati Peringkat 1 di TREBEL Top Download Februari 2025!
7 Musisi Hijrah, Pilih...
7 Musisi Hijrah, Pilih Dalami Agama setelah Dapat Hidayah
Rekomendasi
Mudik Nyaman ke Cirebon?...
Mudik Nyaman ke Cirebon? Siapkan Dana, Ini Daftar Lengkap Bus dan Harga Tiketnya!
Efisiensi Besar-besaran...
Efisiensi Besar-besaran VW Global: Bagaimana Dampaknya di Indonesia?
Rusia Tuntut NATO Tolak...
Rusia Tuntut NATO Tolak Ukraina Jadi Anggota Baru sebagai Syarat Perjanjian Damai
Berita Terkini
Sinopsis Sinetron Preman...
Sinopsis Sinetron Preman Pensiun 9 Eps 19: Mamay dan Dolay Kembali Lancarkan Aksi Perampokan
34 menit yang lalu
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 177: Tuduhan Vernie Pada Amira
54 menit yang lalu
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah Eps 27: Kasih Kecelakaan, Charly dan Nurmala Panik
1 jam yang lalu
Michelle Halim Diduga...
Michelle Halim Diduga Doxing Anak di Bawah Umur, Warganet Ramai Laporkan Aksinya
1 jam yang lalu
Lebaran Penuh Keajaiban...
Lebaran Penuh Keajaiban di Ancol Taman Impian
1 jam yang lalu
Kate Middleton Menerima...
Kate Middleton Menerima Gelar Kehormatan Baru, Dijuluki Putri Detail
2 jam yang lalu
Infografis
Akhirnya, Ukraina Sepakati...
Akhirnya, Ukraina Sepakati Gencatan Senjata 30 Hari dengan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved