Sukses di Srimulat, Ternyata Nunung Awalnya tak Ingin Jadi Pelawak, Tonton Selengkapnya di Ngobrol Bareng Gus Miftah di iNews

Jum'at, 01 Oktober 2021 - 16:21 WIB
loading...
Sukses di Srimulat, Ternyata Nunung Awalnya tak Ingin Jadi Pelawak, Tonton Selengkapnya di Ngobrol Bareng Gus Miftah di iNews
Nunung akan mengungkap kisah hidupnya di Ngobrol Bareng Gus Miftah, malam ini di iNews. Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - Garis hidup yang dimiliki oleh setiap orang tentunya akan berbeda dan selalu menjadi sebuah misteri. Bila dulunya hidup susah, mungkin saja sekarang memiliki rezeki yang begitu melimpah. Namun, ketika kita sedang berada di titik terendah dan jauh dari sebuah kesuksesan, menyerah bukanlah sebuah pilihan sebab keberhasilan itu tidak mustahil terjadi dan masih ada banyak jalan untuk meraihnya.

Sama seperti bintang tamu yang akan hadir langsung ke studio Ngobrol Bareng Gus Miftah kali ini, Seorang pelawak senior terkenal di Indonesia, Nunung . Ia mengaku sudah pernah mengalami pasang surut kehidupan. Mulai dari awal merintis karir sebagai penyanyi di acara srimulat sampai mendapatkan tawaran menjadi seorang komedian yang sebenarnya dirinya sangat tidak menyanggupi untuk jadi pelawak.

Tak hanya itu, Nunung juga mengaku dirinya masih harus melakukan banyak cara untuk menyambung nasib hidup, seperti bekerja menjadi penjaga makam sampai menjual beberapa aset yang dimilikinya untuk membantu biaya kehidupan keluarga.


Ternyata, sebelum mendiang ayahnya meninggal, Nunung diberikan petuah untuk dapat menanggung hidup keluarganya, sehingga Nunung langsung berdiri tegak menjadi tulang punggung keluarga. Oleh karena itu, segala perjuangan telah Nunung kerahkan demi keluarga dan ketika ditanya soal momen terendah yang pernah dialami oleh seorang Nunung. Ia tak kuasa membendung air mata dan memberikan jawaban.

“Pastinya, ya, pas tersandung kasus terakhir, ditambah yang pertama kali tahu adalah Ibu dan beliau sampai jatuh sakit bahkan tak lama setelah itu meninggal. Hal itu yang bikin aku ngerasa bersalah banget karena gak bisa merawat ibu ketika sakit,” Uuar Nunung ketika Gus Miftah memintanya bercerita.

Mendengar ceritanya, Gus Miftah juga menambahkan bahwa ketika hidup sedang dalam cobaan, kita harus tetap semangat untuk mencari jalan lain, percaya saja kesuksesan adalah milik dari setiap orang yang mau mencoba dan tidak menyerah.

Penasaran bagaimana tanggapan Gus Miftah saat mendengar seluruh cerita jatuh bangun Nunung semasa hidupnya sampai sukses? Saksikan selengkapnya di Ngobrol Bareng Gus Miftah (Jumat, 01 Oktober 2021) pukul 21.00 WIB hanya di stasiun televisi iNews. Program ini juga dapat disaksikan melalui laman www.rctiplus.comdan aplikasi RCTI+.



#sindonews #sindonewscom #gusmiftah #nunung #pelawak #kisahhidupnunung #jumat #01oktober
(wur)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1318 seconds (0.1#10.140)