Deddy Corbuzier Siap Tempuh Jalur Hukum Usai Disomasi Propeksos

Rabu, 20 Oktober 2021 - 16:05 WIB
loading...
Deddy Corbuzier Siap...
Deddy Corbuzier siap menempuh jalur hukum usai disomasi oleh Perkumpulan Pekerjaan Sosial (PROPEKSOS). Deddy dianggap menghina pekerja sosial di YouTube-nya. Foto/Instagram Deddy Corbuzier.
A A A
JAKARTA - Deddy Corbuzier siap menempuh jalur hukum usai disomasi oleh Perkumpulan Pekerjaan Sosial (PROPEKSOS). Deddy dianggap telah menghina pekerja sosial di kanal YouTube-nya.

Tak tanggung-tanggung, PROPEKSOS telah melayangkan somasi satu untuk Deddy. Tak tinggal diam, Deddy pun memberikan tanggapan terkait somasi tersebut di Instagram pribadinya.

"LAH DI SOMASI LAGI... [email protected] Kalau semua omongan di pahami nya tanpa konteks.. Semua somasi... Diam semua manusia di muka bumi pertiwi ini.. Tapi gini deh.. Krn mmg di sebar lewat medsos juga," tulis Deddy dikutip Rabu (20/10/2021).

Selanjutnya, mantan suami Kalina Ocktaranny itu juga mengeluarkan beberapa poin tanggapannya mengenai hal ini.

"Saya jawab juga lewat medsos. 1. Tidak ada satupun penghinaan terhadap pekerja sosial.. Kalau kalian pahami konteks nya.. Malah kita anggap itu pekerjaan mulia.. Krn org salah.. Ga di hukum.. Lalu org itu hrs melakukan sesuatu yg berguna tuk masyarakat... Apa itu? Bekerja atau pekerja sosial... Gitu mikir nya Bos..????," tulis Deddy lagi.

"2. Kalau omongan saya dan @nikitamirzanimawardi_172 tetap di anggap penghinaan dll.. Silahkan di lanjut saja ke jalur hukum agar bisa di ketahui apakah termasuk penghinaan.. Kalau iya.. Kita akan minta maaf pasti nya..jadi silahkan di lanjut," tambahnya.


Kendati demikian, duda satu anak itu tampak santai menanggapi hal ini. Bahkan ia mempersilahkan jika PROPEKSOS ingin membawa perkara ini ke jalur hukum.

"3. Saya udah sering bgt di somasi... Bener deh... SERIIING BGT.., Minta maaf juga sering saat saya pikir dan saya tau kalau saya salah... People know that... Tapi kalau semua di anggap salah.. Semua main somasi, gak maju bangsa ini," tulis Deddy.

Postingan tersebut langsung ramai dikomentari netizen . Mereka memberikan dukungan dan semangat untuk mantan mentalis itu.

"Mo ketawa...tp takut di somasi juga ????????????...dah lah...nge Gym aja om," kata netizen.

"Penghinaan sebelah mananya ya? Tadi saya nonton sampai selesai perasaan gak kedengeran ada seperti itu," komentar netizen.

"Semangattttt Om....100% selalu mendukung," tulis netizen.

View this post on Instagram

A post shared by Deddy Corbuzier, Ph.D (@mastercorbuzier)


(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2272 seconds (0.1#10.140)