4 Artis Korea Terlibat Skandal saat Naik Daun hingga Karier Hancur

Sabtu, 23 Oktober 2021 - 06:35 WIB
loading...
A A A
Menyusul skandal Kim Jung Hyun, Seo Ye Ji ikut terseret karena dugaan manipulasi mantan pacarnya, Kim Jung Hyun. Seo Ye Ji menyebabkan aktor tersebut bertindak kasar terhadap Seohyun selama syuting Time pada tahun 2018.

Setelah tuduhan itu terungkap, Seo Ye Ji berubah dari aktris yang sedang naik daun berkat drama It's Okay to Not Be Okay menjadi sasaran kritik netizen. Dia akhirnya keluar dari film Island . Kru produksi kemudian harus memperbaiki naskah dan menunda syuting karena skandal Seo Ye Ji.


3. Kim Seon Ho

4 Artis Korea Terlibat Skandal saat Naik Daun hingga Karier Hancur


Kim Seon Ho dituduh oleh mantan pacarnya karena memaksanya untuk melakukan aborsi dan menjelek-jelekkan artis lain setelah drama Hometown Cha-Cha-Cha berakhir. Insiden itu memicu kemarahan publik, mendorong pembatalan wawancara drama tersebut.

Beruntung syuting ketiga proyek Kim Seon Ho yang akan datang yakni Sad Tropics, Dogs Days, dan 2 O'Clock Date belum dimulai sehingga memberikan waktu kepada produser untuk menemukan pemeran utama pria lainnya.

4. Kim Ji Soo

4 Artis Korea Terlibat Skandal saat Naik Daun hingga Karier Hancur


Saat drama River Where The Moon Rise yang dibintangi Kim Ji Soo dan Kim So Hyun baru saja dirilis, aktor tersebut dituduh melakukan bullying kepada teman sekelas dan melakukan pelecehan seksual terhadap seorang siswi selama sekolahnya.

Drama serta kru sangat menderita akibat skandal ini. Kru kemudian dengan cepat memutuskan Na In Woo untuk menggantikan Ji Soo. Semua adegan yang dibintangi Kim Ji Soo harus diulang. Pihak produksi drama juga menderita kerugian sebesar 3 miliar won.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1745 seconds (0.1#10.140)