Jangan Lewatkan Siang Ini, Prosesi Sakral Ria Ricis dan Teuku Ryan Tayang Live di MNCTV

Jum'at, 12 November 2021 - 11:51 WIB
loading...
Jangan Lewatkan Siang Ini, Prosesi Sakral Ria Ricis dan Teuku Ryan Tayang Live di MNCTV
Ria Ricis dan Teuku Ryan akan menikah hari ini, Jumat (12/11/2021). Prosesi akad nikah ini sudah di penuhi oleh beberapa tamu undangan. Foto/MNC Media.
A A A
JAKARTA - Hari ini adalah hari yang sangat bahagia dan juga sakral bagi kedua calon mempelai yaitu Ria Ricis dan Teuku Ryan , acara prosesi akad nikah ini sudah di penuhi oleh beberapa tamu undangan yang akan akan menghadiri acara pengucapan janji setia bagi Ria Ricis dan juga Teuku Ryan.

Akad nikah adalah acara inti dari seluruh rangkaian proses pernikahan. Akad nikah dimaknai sebagai perjanjian antara wali dari mempelai perempuan dengan mempelai laki laki. Dengan adanya akad nikah, maka hubungan antara dua insan yang sudah bersepakat untuk hidup berumah tangga diresmikan di hadapan manusia dan tuhan.

Pada pukul 11.00 wib di hotel Intercontinental Pondok Indah telah terlihat beberapa Bridesmaid diantaranya Syakir Daulay, Alshad Ahmad, Randy Martin, Alifia, Arafah, Dritie, Putri Delina, Yuriko, Cindy Gula, Ghea.

Prosesi janji setia menuju rumah tangga yang bahagia ini akan ditayangkan secara langsung siang ini di MNCTV pada pukul 13.30 wib. Akan ada pemuka agama Ustad Adhi Hidayat yang akan memberikan nasehat pernikahan kepada Ricis dan Ryan.


Pelaminan yang bernuansa Palembang yang kental pun telah terdekotrasi dengan apik, kemudian dekorasi ruangan yang indah pun sangat memnjakan mata para tamu undangan.

Lalu, akan ada kejutan special performance dari Ricis dan Ryan. Juga ada Judika yang akan menjadi pengiring di acara akad nikah nanti.

Rangkaian acara akad nikah nanti terdiri dari pemberian mahar, cacap-cacapan, ijab qobul, munggahan, tari pagar pengantin dan sungkeman kepada kedua orang tua.

Saksikan Akad Nikah Ricis Ryan yang akan tayang live siang ini, 12 November 2021 pukul 13.30 hanya di MNCTV, selalu di hati.

(dra)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1552 seconds (0.1#10.140)