Podcast Kata Dochi Eps. 37 Nggak Semua Perempuan Mau Dibayarin saat First Date Loh!

Minggu, 21 November 2021 - 13:29 WIB
loading...
Podcast Kata Dochi Eps. 37 Nggak Semua Perempuan Mau Dibayarin saat First Date Loh!
Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - Hallo sobat podcast! Pada Podcast Kata Dochi Eps. 37 kali ini kita akan membahas tentang spilt bill.

Podcast Kata Dochi mengundang Jeremia yang kemarin sempat viral karena split bill dengan seorang teman yang ia temui di media sosial. Jeremia bercerita dengan pengalamannya split bill dengan seorang teman yang baru ia kenal adalah pengalaman yang kurang baik, karena ia sempat terkena judgement, hanya karena split bill.



Mau tahu bagaimana keseruan selanjutnya? Yuk dengerin sekarang hanya di Radio+ bagian dari RCTI+!

Kalian pernah denger split bill. Iya, ini memang bahasa Inggris tapi sedikitnya kalian tahu, split bill ini bahasa Indonesia yaitu patungan. Lumrah banget ya kayaknya di Indonesia dalam hal apa pun, nggak cuma pasangan saja. Misalnya ada barang yang kamu pengin tapi kebanyakan dan terlalu mahal, pasti kamu minta teman terdekatmu untuk ikut patungan kan? Nah, gitu deh kurang lebihnya patungan.

Soal split bill ini kita akan bahas sama Jeremia yang akan menceritakan secara detail dan rinci pengalaman dia soal spit bill, bahkan sempat viral. Karena banyak berkembang berita atau netizen berkomentar semakin nggak jelas, mending kita dengar dari sudut pandang Jeremia langsung, biar clear dan kita ambil pelajaran kalau memang menemukan atau dapat kasus kayak gitu.

Pernah dengar nggak sih statement yang kayaknya sudah sering banget kita denger, 'kalau jalan nge-date atau makan itu dibayarin laki-lakinya'. Bener nggak sih statement begini? Buat yang perempuan sih kayaknya oke saja statement kayak gini. Pusing deh yang laki- laki.

Tapi nggak usah khawatir, nggak semua perempuan gitu. Dochi Sadega cerita kalau misalnya dulu saat pacaran dengan istrinya biasa bayar masing-masing atau split bill. Banyak juga perempuan ngerasa nggak enak buat dibayarin terus karena perempuan ngerasa punya value, 'gua bisa kok bayar sendiri, jadi gak usah'.

Terkait hal ini nggak ada yang benar ataupun yang salah, balik lagi ke masing-masing individunya.



Jeremia bilang, nggak jarang dia sering bayarin makan nggak split bill atau patungan karena perempuannya menawarkan buat patungan yang akhirnya ngebuat Jeremia ini respect. Untuk case tertentu saja tapi, Jeremia lebih menyarankan untuk first date lebih baik bayar masing-masing saja, kan baru awal, belum tahu banget orangnya gimana. Untuk cari aman bayar apa pun yang kamu makan dan minum.

Penasaran dengan kelanjutannya? Klik di sini jika ingin tahu kelanjutan Podcast Kata Dochi Eps. 37 . Yuk dengerin kisah selengkapnya di Radio+ bagian dari RCTI+. Unduh aplikasi RCTI+ di Google Play Store dan Apple App Store.
(tsa)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1873 seconds (0.1#10.140)