Donasi Tembus Rp2,53 Miliar, Ini Rumah yang akan Dibeli untuk Gala Sky

Selasa, 14 Desember 2021 - 08:41 WIB
loading...
Donasi Tembus Rp2,53...
Donasi untuk Gala Sky terkumpul mencapai Rp2,53 miliar. Ayah Bibi Ardiansyah, Faisal menyebut donasi tersebut akan digunakan untuk membeli rumah cucunya. Foto/Instagram Vanessa Angel.
A A A
JAKARTA - Donasi untuk Gala Sky hingga kini terkumpul mencapai Rp2,53 miliar. Ayah Bibi Ardiansyah , Faisal pun menyebut donasi tersebut nantinya akan digunakan untuk membeli rumah cucunya.

“Alhamdulillah rumah sesuai dengan yang diberi dari teman-temannya yang menyumbang kepada almarhumah Vanessa dikumpulkan. Itu udah Rp2,53 miliar, itu untuk beli rumah,” ujar Faisal di Perumahan Permata Mediterania, Jakarta Bara pada Senin, 13 Desember 2021.

“Saya sudah lihat rumahnya dan nawar cuma masih ada perbedaan harga, nggak jauh. Saya bisa nambah dan siap lah, tapi kalau ada yang mau nambah Alhamdulillah, kalau nggak ada ya saya yang nambah,” lanjutnya.


Kepada awak media, Faisal membeberkan lokasi rumah yang akan dibeli masih berada di Perumahan Permata Mediterania. Tapi sayangnya, donasi yang terkumpul masih belum mencukupi untuk membeli rumah tersebut.

“Dia maunya daerah sini juga, tadi saya sudah bicara sama yang punya rumah. Saya tawar tapi kurang uangnya, saya siap nambah,” kata Faisal.

Meski begitu, Faisal merasa bersyukur lantaran masih ada masyarakat serta penggemar Vanessa Angel dan Bibi yang membantu kekurangan biaya untuk mewujudkan rumah impian Gala.


“Alhamdulillah. Ada yang membantu nambahin lagi malahan. Ada yang nelpon, yang nanya berapa kurang uangnya,” tandasnya.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4725 seconds (0.1#10.140)