Rayakan Tahun Baru Imlek di Chinese Market dengan Ribuan Lampion di Mal Taman Anggrek

Sabtu, 22 Januari 2022 - 19:06 WIB
loading...
Rayakan Tahun Baru Imlek...
Ribuan lampion menghiasi Mal Taman Anggrek siap menyambut Tahun Baru Imlek.
A A A
JAKARTA - Menyambut tahun baru Imlek, Mal Taman Anggrek mengusung tema The Year of Prosperity yang merupakan harapan untuk mencapai kemakmuran pada 2022 dalam segala aspek, meliputi kesehatan, keberuntungan dan kesejahteraan.

Imlek menjadi salah satu momentum yang selalu dinanti-nantikan oleh masyarakat Tionghoa, sebagai wujud ungkapan syukur dan harapan akan rezeki pada tahun yang akan dilewati. Salah satu kegiatan terbaik dalam mempersiapkan perayaan Imlek adalah mengunjungi Chinese Market yang berada di Kampung Cina.

Tepat di center atrium Mal Taman Anggrek, kita akan dibawa ke dalam nuansa Chinese Market dengan keindahan cahaya dari ribuan lampion sebagai centerpiece dan berbagai ornamen imlek dengan warna merah yang konon katanya dapat memberi keberuntungan. Karena itu kami berharap untuk setiap pengunjung yang datang, dapat menerima banyak keberuntungan di tahun ini. Dan tentunya setiap sudut yang dihiasi dengan lampion bisa dipastikan menjadi spot foto instagramable bersama sahabat dan keluarga.

Chinese Market identik dengan barisan toko makanan yang saling berseberangan di antara jalan yang sempit. Di Mal Taman Anggrek, Anda bisa merasakan nuansa chinese market, pastinya lebih nyaman karena berada di indoor area sehingga membuat pengunjung tidak kehujanan maupun kepanasan. Nikmati juga berbagai macam hidangan khas Tionghoa yang dijamin mampu menggugah selera. Selain itu akan ada pertunjukan barongsai di akhir pekan, jangan lupa untuk menyiapkan angpao. Menurut kepercayaan masyarakat Tionghoa, memberikan angpao ke dalam mulut barongsai bertujuan untuk membuang kesialan dan mendatangkan rezeki bagi si pemberi angpao.

Dapatkan free voucher dengan memilih Lucky Lantern serta ikuti program Great Fortune untuk mendapatkan free hampers berisi 8 barang keberuntungan disertai gift card sesuai peruntungan shio Anda! Jangan lupa untuk mengikuti kontes video reels di Instagram menggunakan hashtag #CNYMTA2022 dan menangkan hadiah menarik senilai jutaan rupiah. Untuk informasi lebih lanjut follow account Instagram @maltamananggrek.

Mari merayakan tahun baru imlek di Mal Taman Anggrek dan dapatkan banyak keberuntungan di tahun ini. Gong Xi Gong Xi !
(atk)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Rayakan Imlek, Festival...
Rayakan Imlek, Festival Kuah Kuah Pedas Manjakan Pecinta Kuliner
Vihara Sobhita Tridharma...
Vihara Sobhita Tridharma Cisauk Dicat Ulang, Sambut Imlek dengan Suasana Segar
Makna Simbolis Kue Keranjang...
Makna Simbolis Kue Keranjang saat Imlek, Tak hanya Sekadar Makanan Lezat
8 Tradisi Unik Imlek...
8 Tradisi Unik Imlek di Indonesia, Bersihkan Rumah hingga Perang Air
Apa Arti Tahun Ular...
Apa Arti Tahun Ular Kayu? Manis tapi Tetap Waspada
Sarwendah Rayakan Imlek...
Sarwendah Rayakan Imlek Perdana Tanpa Ruben Onsu, Kumpul di Rumah Keluarga
Melihat Tradisi Imlek...
Melihat Tradisi Imlek Peranakan Tionghoa di Indonesia Lewat Kacamata Kreator TikTok Tangerang
30 Rekomendasi Ucapan...
30 Rekomendasi Ucapan Tahun Baru China, Penuh Makna
5 Hidangan Imlek yang...
5 Hidangan Imlek yang Bisa Bawa Keberuntungan selama 2025
Rekomendasi
BRI Menanam Grow & Green...
BRI Menanam Grow & Green Transplantasi Terumbu Karang, Selamatkan Ekosistem Laut di NTB
2 Juta Orang Sudah Mudik...
2 Juta Orang Sudah Mudik Lebaran Gunakan Kereta Api
Dari Tren Ghiblifying...
Dari Tren Ghiblifying hingga Gemini 2.5 Pro, Ini 4 Tren Teknologi Terpopuler di Lebaran 2025
Berita Terkini
Duka Anak Atas Meninggalnya...
Duka Anak Atas Meninggalnya Ray Sahetapy: Selamat Jalan Ayah
1 jam yang lalu
Profil Ray Sahetapy,...
Profil Ray Sahetapy, Aktor Senior Kebanggaan Indonesia
2 jam yang lalu
Aktor Senior Ray Sahetapy...
Aktor Senior Ray Sahetapy Meninggal Dunia
2 jam yang lalu
4 Film Komedi Seru untuk...
4 Film Komedi Seru untuk Menemani Momen Libur Lebaran Bersama Keluarga
3 jam yang lalu
Raffi Ahmad dan Nagita...
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Hadiri Open House Prabowo di Istana Negara
4 jam yang lalu
Sinopsis dan Daftar...
Sinopsis dan Daftar Pemain The Divorce Insurance, Drama Korea Bertema Asuransi Perceraian
5 jam yang lalu
Infografis
Petinju Legendaris George...
Petinju Legendaris George Foreman Meninggal Dunia di Usia 76 Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved