Ida Iasha, Artis Tercantik Era 80-an yang Putuskan Mualaf

Jum'at, 04 Maret 2022 - 11:06 WIB
loading...
Ida Iasha, Artis Tercantik...
Ida Iasha merupakan artis tercantik era 80-an. Pemilik nama asli Ida Albertina van Suchtelen van de Haere ini dikabarkan memutuskan menjadi mualaf. Foto/Instagram @idaiasha_gallery
A A A
JAKARTA - Ida Iasha merupakan artis tercantik era 80-an . Pemilik nama asli Ida Albertina van Suchtelen van de Haere ini dikabarkan memutuskan menjadi mualaf dan memeluk Islam saat menikah dengan Eddy Syahputra pada 1982.

Ida kemudian mengganti namanya menjadi Ida Aisyah. Namun, namanya berubah menjadi Ida Iasha saat membintangi film Kodrat. Hal ini berdasarkan usulan dari sutradara film kenamaan Tanah Air, Slamet Rahardjo.

Ida Iasha, Artis Tercantik Era 80-an yang Putuskan Mualaf


Dirangkum dari berbagai sumber, Jumat (4/3/2022) dari pernikahannya dengan Eddy, Ida dikaruniai empat orang anak. Mereka adalah Rendy Russell Syahputra, Kama Bhaskara, Remyzard Syahputra, dan Badra Rahadi.

Ida sendiri diketahui sudah memiliki cucu. Dilihat dari unggahan akun Instagram penggemarnya, tampak pada potret sang artis bersama seorang perempuan bule dan anak kecil yang diketahui adalah cucunya.

Ida Iasha, Artis Tercantik Era 80-an yang Putuskan Mualaf



"Foto Ida Iasha bersama menantu dan cucu keduanya,” tulis akun tersebut.

Sementara itu, Ida merupakan seorang artis yang terkenal pada 1986. Di masa awal kariernya sebagai pemeran, perempuan berdarah Belanda ini membintangi film Kodrat (1986) garapan Slamet Rahardjo dan Tahu Sama Tahu (1986), di mana dia bermain dengan aktor Ray Sahetapy, Nani Wijaya, Asmuni, hingga Eva Arnaz.

Ida Iasha, Artis Tercantik Era 80-an yang Putuskan Mualaf


Selain Kodrat, film-film Ida Iasha yang lainnya yakni Di Balik Dinding Kelabu (1986), Kasmaran (1987), Arini II (1988), Seputih Kasih Semerah Luka (1988), Kanan Kiri OK (1989), Nada dan Dakwah (1991), dan Tabir Biru (1993). Di era 2000-an, Ida juga tercatat bermain dalam sejumlah film seperti Kuntilanak 2 (2007), Kuntilanak 3 (2008), dan Sajadah Ka'bah (2011).

Sebelum menjadi seorang aktris, Ida adalah model sampul dan model iklan. Dia tercatat pernah menjadi model sampul majalah dan semasa menjadi aktris film, dia juga membintangi iklan sabun pada 1988-1997. Selain membintangi film, Ida juga menjajal terjun ke dunia sinetron.

Ida Iasha, Artis Tercantik Era 80-an yang Putuskan Mualaf



Ida Iasha, Artis Tercantik Era 80-an yang Putuskan Mualaf


Kala itu industri perfilman Tanah Air sedang redup di era 1990-an. Ida pun sukses membintangi sejumlah judul sinetron seperti Salah Asuhan (1994) hingga Kembang Setaman (1996-1997). Ida pun masih aktif di dunia hiburan. Dia beberapa terlihat berlenggak-lenggok di atas catwalk peragaan busana.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Sosok Nico Surya, Pria...
Sosok Nico Surya, Pria yang Diduga Selingkuhan Paula Verhoeven Sekaligus Teman Baim Wong
Hotman Paris Bangun...
Hotman Paris Bangun Masjid di Bekasi sebagai Bentuk Syukur atas Kesuksesannya
5 Kontestan Indonesian...
5 Kontestan Indonesian Idol 2025 dengan Followers Terbanyak, Juaranya Shabrina Leanor
Akad Nikah Luna Maya...
Akad Nikah Luna Maya dan Maxime Bouttier Digelar Tertutup, Lokasi Dirahasiakan
Apakah Jennifer Coppen...
Apakah Jennifer Coppen dan Justin Hubner Pacaran? Terbaru Kencan di London
Profil dan Biodata Jennifer...
Profil dan Biodata Jennifer Coppen yang Kencan dengan Justin Hubner di London
Luna Maya Ungkap Persiapan...
Luna Maya Ungkap Persiapan Menikah dengan Maxime Bouttier, Pastikan Berjalan Lancar
Robby Purba Ungkap Perjalanan...
Robby Purba Ungkap Perjalanan Mistis Furi Harun Mengenai Boneka Arwah di Episode Terbaru Bisikan Gaib
Robby Purba Terkejut!...
Robby Purba Terkejut! Boneka Arwah Furi Harun Pernah Ramal Jodoh Pevita Pearce
Rekomendasi
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
Gelar Retreat untuk...
Gelar Retreat untuk Pejabat Pemprov Jatim di Pusdik Arhanud, Khofifah: Bangun Sinergi OPD
Cara Cek RAM di HP vivo,...
Cara Cek RAM di HP vivo, Pengguna Wajib Tahu!
Berita Terkini
Richeese Pizza Kini...
Richeese Pizza Kini Hadir di Indonesia, Berikan Sensasi Baru Buat Pecinta Kuliner Tanah Air
3 jam yang lalu
Ammar Zoni Siap Hirup...
Ammar Zoni Siap Hirup Udara Bebas? Ini Penjelasan Kuasa Hukumnya
3 jam yang lalu
Petualangan Seru Wisata...
Petualangan Seru Wisata Kereta di Pegunungan Alpen Swiss, Cuma Rp600 Ribuan!
6 jam yang lalu
Siapa Sahabat Baim Wong...
Siapa Sahabat Baim Wong yang Jadi Teman Curhat Paula Verhoeven di Dalam Kamar?
7 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron 'Terbelenggu Rindu' Eps 221: Usaha Amira dan Biru Dapatkan Sample DNA Arkana
10 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Kau...
Sinopsis Sinetron 'Kau Ditakdirkan Untukku' Eps 16: Kepindahan Alya dan Devan
10 jam yang lalu
Infografis
Negara NATO yang Halangi...
Negara NATO yang Halangi Kemenangan Israel dari Palestina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved