Sang Kakak Berharap Fuji dan Thoriq Fokus Beribadah Selama di Tanah Suci

Rabu, 23 Maret 2022 - 08:48 WIB
loading...
Sang Kakak Berharap...
Kendati tidak ikut serta sang adik melakukan ibadah umroh, Frans Faisal berharap Fuji tiba di Tanah Suci dalam keadaan sehat dan selamat. / Foto: MPI/Selvianus Kopong
A A A
JAKARTA - Adik pertama mendiang Bibi Ardiansyah yang jarang tersorot, Frans Faisal menanggapikabar adiknya, Fujianti Utami alias Fuji yang melaksanakan umroh bersama kekasihnya, Thoriq Halilintar .

Kendati tidak ikut serta sang adik melakukan ibadah umroh, Frans Faisal berharap Fuji tiba di Tanah Suci dalam keadaan sehat dan selamat.

Dia juga berharap sang adik lebih memfokuskan diri pada ibadah selama berada di Mekkah. "Aku cuma pengin adikku selamat aja. Bisa ibadah khususnya," kata dia saat ditemui di kediamannya di Jakarta, Selasa (22/3/2022).

Baca juga: Dihantam Beragam Kabar Miring, Begini Klarifikasi Juragan 99 dan Shandy

Frans Faisal pun hanya ingin sang adik mendoakannya. Meskipun begitu, Frans ogah untuk mengungkapkan doa apa yang diingikannya dari Fuji.

Dia yakin Fuji telah paham dan tahu doa apa yang dia panjatkan selama berada di Tanah Suci.

"Tanpa aku bilang pasti udah di doain sama adikku. Ya adikku paham lah," ucapnya.

Sementara itu, terkait asmara Fuji dengan Thoriq, yang banyak dijodohkan publik, Frans enggan berkomentar banyak. Pasalnya, dirinya sama sekali tidak mengetahuinya.

Baca juga: Wulan Guritno Beri Kejutan Ultah ke Sabda Ahessa, Netizen: Brondong Maseeee

"Kalau itu aku enggak tahu ya. Aku enggak tahu jawabannya. Jadi belum bisa komen," ujarnya.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1671 seconds (0.1#10.140)