Benarkah Makhluk Halus Berkeliaran Waktu Magrib? Ikuti Vision+ Originals Katanya

Jum'at, 29 April 2022 - 09:39 WIB
loading...
Benarkah Makhluk Halus Berkeliaran Waktu Magrib? Ikuti Vision+ Originals Katanya
Di Indonesia, terdapat sebuah kepercayaan bahwa waktu maghrib identik dengan keluarnya makhluk halus dan kejahatan. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Di Indonesia, terdapat sebuah kepercayaan bahwa waktu maghrib identik dengan keluarnya makhluk halus dan kejahatan. Sebagian orang bahkan percaya bahwa makhluk-makhluk itu bisa menculik anak-anak.

Kepercayaan ini seringkali ditanamkan sejak kecil dan masih sangat populer hingga kini, terutama di antara masyarakat yang tinggal jauh dari kota. Meski demikian, tak jarang seseorang yang tinggal di tengah kota percaya hal yang sama.

Kabarnya, jika seorang anak kecil masih berada di luar rumah saat magrib tiba, ia bisa diculik oleh makhluk halus hingga hilang selama berhari-hari. Salah satu makhluk halus yang banyak disebutkan dalam cerita ini adalah wewe gombel.

Baca juga: Ini Deretan Rekomendasi Wisata Kuliner Bali dari Dompet Digital MotionPay

Di sisi lain, sebagian orang percaya bahwa petaka di waktu magrib tak hanya membahayakan anak-anak, namun juga orang dewasa. Mengenai hal ini, musisi Tanah Air yaitu Ben Sihombing pernah membagikan cerita mengenai misteri kelumpuhan sang nenek.

“Saya punya oma, yang di tahun 80-90an ke pasar waktu magrib, tiba-tiba ia hilang kesadaran dan tertabrak kereta api. Ia kehilangan salah satu kakinya, tapi jika kita tanya mengapa bisa mengalami kecelakaan, dia tidak ingat,” ujar Ben Sihombing pada 11 Maret 2022 silam, di acara konferensi pers serial dokumenter Vision+ berjudul Katanya .

Baru-baru ini, Ben Sihombing tampil sebagai host dalam serial Katanya yang mengupas berbagai mitos dan stigma yang ada di Indonesia, salah satunya mengenai misteri di waktu magrib.

Dalam serial ini, Ben Sihombing mewawancarai seorang akademisi dan juga seorang ustaz untuk mendengarkan penjelasan waktu magrib dari perspektif budaya dan agama.

Bagi Anda yang penasaran dan ingin tahu lebih lanjut mengenai mitos di waktu magrib, segera saksikan serial dokumenter Vision+ dan Cretivox Katanya.

Selain waktu Maghrib, Anda juga akan menemukan pembahasan mengenai berbagai mitos dan stigma yang ada di Indonesia seperti rumah tusuk sate, menikah beda agama, dan masih banyak lagi.

Baca juga: Kepada Fuji, Atta Halilintar Sebut Thariq Pengin Punya 17 Anak

Untuk menyaksikannya, Anda bisa mengunduh aplikasi Vision+ di Google Play Store atau App Store di sini atau kunjungi www.visionplus.id . Jangan lupa berlangganan Vision+ Premium agar bisa menyaksikan seluruh episodenya.
(nug)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1623 seconds (0.1#10.140)