Ini Makna Motif Batik Sarung Jokowi yang Dipakai saat Salat Ied pada Lebaran 2022

Senin, 02 Mei 2022 - 16:26 WIB
loading...
A A A
Tidak hanya motif parang, Agnes pun melihat adanya motif Sidodadi pada bagian tumpalnya. Motif sidodadi sebetulnya masih merupakan bagian dari motif Semen (bersemi, persemaian).

Artinya, hampir bisa dipastikan terdapat elemen-elemen langit, bumi, dan bawah bumi yang merupakan konsep Triloka. Hal yang menjadi ciri khas dari motif sido adalah petak-petak berbentuk intan atau wajik yang menjadi bingkai dari elemen-elemen tersebut.

"Ada keistimewaan dari motif sido ini, yaitu warna latar dari petak-petak intan atau wajik berselang-seling antara warna putih dengan warna gelap," kata Agnes.

Bahkan, lanjut Agnes, pola wajik atau intan yang membentuk seperti pagar juga berarti perlindungan kepada si pemakai.
(tsa)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2303 seconds (0.1#10.140)