Doddy Sudrajat Tak Hadir di Acara Ulang Tahun Anak, Puput: Kecewa dari Batin yang Paling Dalam

Jum'at, 01 Juli 2022 - 11:12 WIB
loading...
Doddy Sudrajat Tak Hadir...
Doddy Sudrajat tak hadir di acara ulang tahun anak bungsunya dengan Puput, Aisyah beberapa waktu lalu. Puput mengaku kecewa dengan sikap mantan suaminya. Foto/YouTube Seleb Oncam
A A A
JAKARTA - Doddy Sudrajat dikabarkan tak hadir di acara ulang tahun anak bungsunya dengan Puput , Aisyah beberapa waktu lalu. Puput pun mengaku kecewa dengan sikap mantan suaminya tersebut.

Meski mengaku kecewa, namun Puput mengaku enggan mempermasalahkan hal tersebut. Sebagai mantan istri yang sudah mengetahui bagaimana sifat asli Doddy, dia pun ikhlas.

"Gimana ya jawabnya. Sudah sering dijawab juga, memang dari awal seperti itu. Kecewa sih ya dari batin yang paling dalam ada, cuma aku enggak mau mempermasalahkan," kata Puput dikutip dari kanal YouTube Seleb Oncam, Jumat (1/7/2022).

"Harusnya tahu (tanggal lahir Aisyah) kalau memang mengakui jadi orang tua. Namun buat aku enggak masalah, mau (dia) tahu atau enggak," sambungnya.




Ibu sambung Mayang dan almarhumah Vanessa Angel itu mengaku memang sudah putus komunikasi dengan Doddy. Puput menjelaskan bahwa Doddy telah memblokir akses komunikasi.

"Iya kan dari sana memang blokir semua, berarti memang tidak ada silaturahmi, ya sudah. Bahkan terakhir komunikasi lewat Teh Irma selaku manajer. Teh irma pun diblokir, mau apa lg," jelas Puput.

Di sisi lain, Puput berharap putrinya itu bisa bahagia meski tanpa kehadiran sosok Doddy di sampingnya.

“Aku enggak persamalahkan itu (ketidakhadiran Doddy Sudrajat) dan enggak berharap juga. Harapan aku lihat Aish bahagia, dikelilingi orang-orang yang sayang dengan tulus tanpa drama, syarat, tanpa apa," tandasnya.

(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2323 seconds (0.1#10.140)