Fenomena Citayam Fashion Week Bisa Dikembangkan Jadi Potensi Wisata di Jakarta

Rabu, 13 Juli 2022 - 19:57 WIB
loading...
Fenomena Citayam Fashion...
fenomena Citayam Fashion Week bisa berkembang menjadi potensi wisata apabila dikoordinasi dengan serius. / Foto: tangkapan layar YouTube Partai Perindo
A A A
JAKARTA - Fenomena Citayam Fashion Week belakangan ini ramai diperbincangkan. Hal tersebut lantaran banyaknya anak-anak muda asal Citayam, Bojonggede, Depok, Bekasi, dan sekitarnya yang berkumpul di Stasiun Dukuh Atas, Jakarta Pusat.

Di lokasi tersebut, anak-anak muda itu bergaya dengan fashion style masing-masing yang mengundang perhatian para content creator di TikTok.

Mereka pun banyak yang viral di media sosial hingga akhirnya muncul istilah Citayam Fashion Week di Stasiun Dukuh Atas.

Baca juga: Ogah Damai, Nikita Mirzani Ingin Adrena Isa Zega Dapat Hukuman Setimpal

Fenomena itu pun menuai perhatian masyarakat dan turut dibahas dalam Podcast Aksi Nyata . Kali ini, Podcast Aksi Nyata menghadirkan fashion enthusiast sekaligus mantan Finalis Miss Indonesia, Maria Andromeda.

Maria merasa sangat kagum dengan fenomena tersebut. Pasalnya, dengan adanya fenomena itu, anak-anak muda jadi dapat mengekspresikan diri mereka di ruang publik.

Menurutnya, fenomena itu juga bisa berkembang menjadi potensi wisata apabila dikoordinasi dengan serius.

"Mungkin bisa ada koordinator lapangan atau korlapnya, yang koordinasi, misal hari ini temanya ini dan besok temanya apa, jadi semakin disorot dan mungkin aja ke depannya bisa jadi wisata di Jakarta," ungkap Maria dalam Podcast Aksi Nyata #DariKamuUntukIndonesia bertajuk Menilik Sisi Positif Citayam Fashion Week di kanal YouTube Partai Perindo, Rabu (13/7/2022).



Maria pun mencontohkan fenomena Haradjuku Style di Jepang. Namun, terlepas dari itu semua, dia memuji keberanian dan kepercayaan diri anak-anak muda untuk tampil sebagai dirinya sendiri di ruang publik.

Baca juga: Agar Akur Lagi, Uya Kuya Ingin Pertemukan Sule dan Nathalie Holscher Tanpa Kamera

Keberanian dan kepercayaan diri itu diharapkan bisa menjadi inspirasi banyak orang. "Harus tetap PD, karena enggak ada batasan untuk berekspresi," kata dia.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1792 seconds (0.1#10.140)