Berseteru dengan Nikita Mirzani, Dito Mahendra Akui Rugi Uang hingga Reputasi

Jum'at, 22 Juli 2022 - 14:51 WIB
loading...
Berseteru dengan Nikita...
Dito Mahendra mengaku mengalami kerugian akibat berseteru dengan Nikita Mirzani. Akibat Nikita mencemarkan nama baiknya, Dito mengaku rugi uang juga reputasi. Foto/Ravie Wardani
A A A
JAKARTA - Dito Mahendra mengaku mengalami kerugian akibat berseteru dengan Nikita Mirzani . Tak tanggung-tanggung, akibat Nikita mencemarkan nama baiknya, Dito mengaku tak hanya rugi uang tapi juga reputasi.

Yafet Rissy selaku kuasa hukum Dito menjelaskan sejumlah kerugian yang dialami kliennya. Yafet mengklaim Dito mengalami kerugian yang sangat serius akibat ulah Nikita.

"Alasannya tindakan yang menghina itu telah menimbulkan kerugian materil merusak reputasi bisnis dari mas Dito itu sangat serius," kata Yafet saat jumpa pers di kantornya, Jumat (22/7/2022).

Karena itu, Dito berharap agar kasus tersebut segera disidangkan. Sementara itu, Yafet menyebut ibu tiga anak tersebut juga mangkir dalam agenda restorative justice yang digelar di Polresta Serang Kota beberapa waktu lalu.




"Tentu sebagai klien, mas Dito berharap proses ini segera dilimpahkan ke Kejaksaan supaya dilimpahkan lagi ke Pengadilan untuk disidangkan," jelas Yafet.

"Sudah ditawarkan tapi yang bersangkutan tidak hadir," tambahnya.

Melihat Nikita yang tidak kooperatif, Yafet mengungkapkan bahwa Dito memutuskan untuk melanjutkan perkara tersebut hingga ke meja hijau.

"Karena ini disiarkan secara masif oleh media, mas Dito juga telah mengikuti perkembangannya. Mas Dito menghargai proses yang telah berjalan, termasuk upaya yang telah dilakukan pihak kepolisian," tandasnya.



Seperti diketahui, Nikita Mirzani ditangkap polisi pada Kamis, 21 Juli 2022 sekitar pukul 14.40 WIB di mal kawasan Senayan. Saat penangkapan, Nikita sedang bersama anak dan asistennya.

Nikita tidak melakukan perlawanan ketika dijemput paksa oleh penyidik Polres Serang Kota. Dari video yang viral di media sosial, Nikita terlihat langsung memasuki mobil.

Penangkapan Nikita dilakukan lantaran dirinya tidak kooperatif. Nikita sendiri telah berstatus sebagai tersangka kasus dugaan pencemaran nama baik lewat ITE sejak 20 Juni 2022 atas laporan Dito Mahendra, kekasih Nindy Ayunda.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1570 seconds (0.1#10.140)