5 Film dan Serial Netflix tentang Spionase, Banyak Adegan Menegangkan

Sabtu, 30 Juli 2022 - 21:20 WIB
loading...
5 Film dan Serial Netflix tentang Spionase, Banyak Adegan Menegangkan
Film dan serial Netflix tentang spionase banyak menampilkan adegan menegangkan. Mulai dari film aksi dengan pertarungan sengit dan ledakan dahsyat, dokumenter. Foto/Netflix
A A A
JAKARTA - Film dan serial Netflix tentang spionase banyak menampilkan adegan menegangkan. Mulai dari film aksi dengan pertarungan sengit dan ledakan dahsyat sampai dokumenter yang mengurai cara kerja mata-mata sebenarnya di dunia nyata.

Sementara itu, berselubung rahasia, kehidupan dan kegiatan seorang mata-mata menjadi menarik untuk ditelusuri lebih jauh. Sosoknya hampir tak pernah absen dari film-film laga dan cara kerjanya yang misterius membangkitkan rasa ingin tahu.

Berikut rekomendasi film dan serial Netflix seputar dunia spionase berdasarkan keterangan resmi yang diterima SINDOnews, Sabtu (30/7/2022).


1. The Gray Man

5 Film dan Serial Netflix tentang Spionase, Banyak Adegan Menegangkan

Foto/Netflix

Diangkat dari novel populer Mark Greaney, film ini mengikuti kisah mata-mata ulung Court Gentry (Ryan Gosling) alias Sierra Six yang tiba-tiba terdesak untuk menyelamatkan diri ketika mantan rekannya di CIA, Lloyd Hansen (Chris Evans), memburunya secara membabi-buta.

Didampingi oleh agen Dani Miranda (Ana de Armas), Gentry terlibat perseteruan maut yang panjang nan mendebarkan di berbagai pelosok dunia. Terinspirasi dari beragam film thriller 1970-an, Joe dan Anthony Russo menghadirkan energi dan tensi yang meledak-ledak maupun elemen komedi yang segar dalam The Gray Man.

2. Spycraft

5 Film dan Serial Netflix tentang Spionase, Banyak Adegan Menegangkan

Foto/Netflix

Spycraft mengupas tuntas dunia mata-mata, dari sejarah, sistem kerja, bagaimana merekrut calon mata-mata yang ideal, hingga berbagai alat yang digunakan untuk mendapatkan informasi secara diam-diam, seperti mikrofon yang diselipkan di tempat tak terduga dan kode rahasia.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1843 seconds (0.1#10.140)