Mengenal Sarkoma Ewing, Tumor Langka yang Menyebabkan Kelumpuhan Fatal pada Remaja

Kamis, 25 Agustus 2022 - 09:07 WIB
loading...
A A A
5. Berat badan turun tanpa ada usaha menurunkannya

Kapan harus ke dokter? Disarankan jika Anda mengalami tanda atau gejala yang tidak kunjung sembuh dalam beberapa hari, bahkan ketika gejala tersebut semakin buruk.

Ada faktor risiko yang menyebabkan seseorang mengembangkan tumor Sarkoma Ewing. Apa saja?

1. Usia

Ya, tumor ini dapat terjadi pada semua usia, tetapi lebih mungkin terjadi pada anak-anak dan remaja.

2. Riwayat keluarga

Sarkoma Ewing lebih sering terjadi pada mereka yang keturunan Eropa. Ini jauh lebih jarang terjadi pada orang-orang keturunan Afrika dan Asia Timur.

Tumor Sarkoma Ewing jika tidak dikendalikan akan menyebabkan komplikasi serius. Berikut beberapa di antaranya:

1. Kanker yang semakin menyebar (metastasis)

Sarkoma Ewing dapat menyebar dari tempat pertamanya muncul ke area lain, membuat pengobatan dan pemulihan menjadi lebih sulit. Sarkoma Ewing paling banyak ditemukan menyebar ke paru-paru dan tulang lainnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1737 seconds (0.1#10.140)